Penjualan mobil bekas di Depok naik 20%

Rabu, 07 Agustus 2013 - 11:57 WIB
Penjualan mobil bekas...
Penjualan mobil bekas di Depok naik 20%
A A A
Sindonews.com - Penjualan mobil bekas di Depok naik 20 persen selama Ramadan. Peningkatan mulai terjadi sejak sepekan Ramadan hingga hari ini.

"Biasanya digunakan untuk mudik. Tapi terkadang setelah Lebaran ada pula yang jual lagi," kata pengusaha jual-beli mobil bekas Global Mobil, Imam Turidi, Rabu (7/8/2013).

Dia mengatakan, hingga saat ini mobil keluarga adalah yang menjadi primadona pelanggan. "Ya, mobil keluarga memang masih jadi favorit. Selain harganya yang terjangkau, kapasitas isi kursi penumpang besar, juga bensinya irit," ujarnya.

Menurutnya, menjelang Hari Raya Idul Fitri dalam sehari penjualan bisa mencapai dua hingga tiga mobil. "Kami sediakan stok sekitar 15 hingga 20 mobil. Meski mobil bekas tapi kualitas tetap terjamin. Di sini umumnya mobil keluaran 2.000 ke atas," ungkapnya.

Untuk menjaga kualitas mobil yang dijual di showroomnya, dia terlebih dahulu mengecek kendaraan sebelum masuk ke showroom. "Kami ada bagian mekanik yang memeriksa kendaraan yang masuk. Mulai dari kelengkapan surat berkendaraan, tahun mobilnya serta kualitas mesinnya," jelas dia.

Harga yang ditawarkan pun bervariasi. Berkisar antara kurang dari Rp130 juta, tergantung jenis dan tahun kendaraan. Pelanggannya bahkan ada yang datang hingga tengah malam untuk mencari mobil bekas di showroomnya.

Dia mengatakan, konsumen tidak hanya dari Depok saja melainkan dari luar kota. "Dari mulut ke mulut saja yang penting kami utamakan pelayanan kepada customer dan tentu harga lebih miring," pungkas Imam.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0871 seconds (0.1#10.140)