IHSG dibuka di zona hijau

Kamis, 29 Agustus 2013 - 09:00 WIB
IHSG dibuka di zona hijau
IHSG dibuka di zona hijau
A A A
Sindonews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari keempat pekan ini dibuka di zona hijau, dengan naik 25,98 atau 0,65 persen ke level 4.052,45.

Kemarin, IHSG akhirnya berhasil berbalik positif, dengan menguat 52,24 poin atau 1,32 persen ke level 4.020,08. Sedangkan bursa kawasan Asia pagi ini dibuka menghijau.

Indeks Shanghai naik 7,46 atau 0,35 persen ke 2.108,76; Hang Seng naik 85,49 poin atau 0,40 persen ke 21.610,14; Nikkei 225 naik 73,03 poin atau 0,63 persen ke 13.422,91 dan Straits Times naik 22,19 atau 0,74 persen ke 3.026,40.

Nilai transaksi tercatat sebesar Rp61,3 miliar dan volume perdagangan 22,07 juta lembar saham, dengan transaksi bersih asing mencapai Rp2,04 miliar. Tercatat 46 saham menguat, 11 saham melemah dan 24 saham stagnan.

Indeks sektor pagi ini seluruhnya menghijau, dengan penguatan terbesar pada sektor aneka industri yang naik 3,3 persen, diikuti konsumer menguat 1,75 persen.

Saham-saham yang bergerak menguat, antara lain PT Gudang Garam Tbk (GGRM) naik Rp900 ke Rp36.400, PT Unilever Indonesia Tbk (UNVR) naik Rp800 ke Rp28.800 dan PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) naik Rp300 ke Rp6.900.

Sedangkan saham-saham yang bergerak melemah, diantaranya PT Bukit Asam Tbk (PTBA) melemah Rp250 ke level Rp12.150, PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) turun Rp50 ke Rp18.000 dan PT Jasa Marga Tbk (JSMR) melemah Rp50 ke level Rp5.500.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7393 seconds (0.1#10.140)