IHSG kembali dibuka di zona hijau

Selasa, 10 September 2013 - 09:05 WIB
IHSG kembali dibuka...
IHSG kembali dibuka di zona hijau
A A A
Sindonews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari kedua pekan ini dibuka melanjutkan penguatan hari kemarin, dengan menguat 40,08 poin atau 0,96 persen ke level 4.231,34 dipicu sentimen positif dari Wall Street dan Cina.

Kemarin, IHSG berakhir menguat signifikan sebesar 118,90 poin atau 2,92 persen ke level 4.191,26. Pagi ini, Bursa kawasan Asia mayoritas dibuka di zona hijau.

Indeks Shanghai turun 0,78 atau 0,04 persen ke 2.211,74, Hang Seng naik 154,83 poin atau 0,68 persen ke 22.905,48, Nikkei 225 melonjak 164,93 poin atau 1,16 persen ke 14.370,16 dan Straits Times naik 18,89 poin atau 0,61 persen ke 3.107,09.

Nilai transaksi tercatat sebesar Rp89,05 miliar dan volume perdagangan 44,62 juta lembar saham, dengan transaksi bersih asing tercatat Rp29,83 miliar. Tercatat sebanyak 39 saham menguat, 9 melemah dan 10 saham stagnan.

Sektor saham pagi ini hampir seluruhnya menguat, penguatan tertinggi dipimpin sektor industri dasar yang naik 2,47 persen. Sedangkan yang melemah sektor agri, yang turun 0,08 persen.

Saham-saham yang bergerak menguat, antara lain PT Gudang Garam Tbk (GGRM) naik Rp800 ke level Rp38.750, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) naik Rp225 ke level Rp3.875 dan PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI) naik Rp150 ke level Rp5.200.

Sedangkan saham-saham yang bergerak melemah, diantaranya PT Bank Danamon Tbk (BDMN) turun Rp25 ke Rp3.925, PT Holcim Indonesia Tbk (SMCB)) turun Rp50 ke level Rp2.350 dan PT Indosat Tbk (ISAT) melemah Rp25 ke level Rp4.000.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0853 seconds (0.1#10.140)