Perumnas bidik bangun rumah murah di Bantaeng

Kamis, 19 September 2013 - 13:35 WIB
Perumnas bidik bangun...
Perumnas bidik bangun rumah murah di Bantaeng
A A A
Sindonews.com - Perusahaan milik negara Perumnas Regional VII menjajaki kemungkinan pembangunan rumah murah untuk pegawai negeri sipil (PNS) dan masyarakat Bantaeng.

General Manager Perumnas Regional VII, Veky Wowor bersama Manager Produksi Mustakim P, Kepala Urusan Keuangan Windra dan ahli tanah Saizal Pasli menemui Bupati Bantaeng, Sulsel, HM Nurdin Abdullah, sebagai langkah awal kerja sama tersebut.

Menurut Veky Wowor, secara nasional Perumnas telah melakukan kerja sama dengan 52 kabupaten/kota se Indonesia untuk pembangunan rumah murah di bawah harga Rp100 juta/unit. Untuk pembangunan tersebut, bisa saja lahannya disiapkan Pemda setempat seperti yang dilakukan di Sulawesi Barat.

Mendengar tawaran tersebut, Bupati Bantaeng HM Nurdin Abdullah berjanji akan mempelajari kemungkinan tersebut. "Kami akan mempelajari kemungkinan-kemungkinan yang bisa dilakukan untuk dikerjasamakan," ujarnya, Kamis (19/9/2013).

Untuk pembangunan perumahan di Bantaeng, Nurdin Abdullah berharap, Perumnas membangun perumahan yang lebih eksklusif karena daerah ini semakin banyak mendapat kunjungan.

Selain itu, sejumlah industri juga segera berdiri. Karyawan industri tersebut memerlukan pemukiman yang layak, sementara rumah-rumah kost dan sejenisnya masih sangat terbatas.

Demikian pula dengan kamar hotel. Beberapa petinggi perusahaan bahkan ingin menyewa hotel Marina Beach dalam jangka waktu tertentu, namun tentu saja sulit dilakukan.

Karena itu, Perumnas berpeluang untuk turut memicu pertumbuhan ekonomi masyarakat. Soal urusan birokrasi, terutama perizinan, Bupati menjamin selesai sehari tanpa bayaran.

"Perizinan dilakukan stransparan," terang Nurdin Abdullah seraya mengemukakan sejumlah potensi yang dapat menunjang permukiman seperti air bersih dan aliran listrik.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0939 seconds (0.1#10.140)