APEC tak ganggu penerbangan di Bandara Soetta
A
A
A
Sindonews.com - PT Angkasa Pura (AP) II memastikan kunjungan kenegaraan pemimpin-pemimpin dunia dalam Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) yang akan berlangsung di Kuta Bali tidak akan mengganggu jadwal di Bandara Soekarno Hatta (Soetta).
"Hingga saat ini semua masih berjalan normal, kalaupun ada kunjungan kepala negara biasanya mereka tidak transit dulu di Soetta, melainkan langsung ke Bandara Ngurah Rai," kata Senior General Manager PT AP II, Bram Bharoto Tjiptadi, Senin (30/9/2013).
Namun, kata Bram, ada kemungkinan terjadi penutupan sementara Bandara di Bali, akan tetapi hal itu dikatakannya sudah dikordinasikan oleh pihak yang berwenang mengatur lalu lintas udara.
"Bisa saja terjadi, tapi hingga saat ini beum ada informasi terkait hal tersebut. Yang jelas kami mendukung berlangsungnya acara-acara yang bersifat positif bagi bangsa ini," tuturnya.
Sementara, Humas PT AP II, Yudis memastikan hingga siang ini belum ada penerbangan yang ditunda. "Belum ada informasi penerbangan yang ditunda, kalau memang ada rencana penutupan pasti akan disesuaikan dan dikordinasikan dengan baik," ujar dia.
"Hingga saat ini semua masih berjalan normal, kalaupun ada kunjungan kepala negara biasanya mereka tidak transit dulu di Soetta, melainkan langsung ke Bandara Ngurah Rai," kata Senior General Manager PT AP II, Bram Bharoto Tjiptadi, Senin (30/9/2013).
Namun, kata Bram, ada kemungkinan terjadi penutupan sementara Bandara di Bali, akan tetapi hal itu dikatakannya sudah dikordinasikan oleh pihak yang berwenang mengatur lalu lintas udara.
"Bisa saja terjadi, tapi hingga saat ini beum ada informasi terkait hal tersebut. Yang jelas kami mendukung berlangsungnya acara-acara yang bersifat positif bagi bangsa ini," tuturnya.
Sementara, Humas PT AP II, Yudis memastikan hingga siang ini belum ada penerbangan yang ditunda. "Belum ada informasi penerbangan yang ditunda, kalau memang ada rencana penutupan pasti akan disesuaikan dan dikordinasikan dengan baik," ujar dia.
(izz)