Hadapi AEC, 800 UKM Indonesia ke Malaysia

Selasa, 01 Oktober 2013 - 17:38 WIB
Hadapi AEC, 800 UKM...
Hadapi AEC, 800 UKM Indonesia ke Malaysia
A A A
Sindonews.com - Usaha Kecil dan Menengah (UKM) di Indonesia berpeluang untuk mengembangkan ekspansi bisnisnya ke Malaysia. Sebanyak 800 pengusaha UKM siap dikirimkan PT Sinde Budi Sentosa ke negeri jiran pada 2-5 Oktober 2013.

Tujuan Sinde mengirimkan 800 pelaku UKM guna memberikan pembelajaran kepada para pelaku UKM untuk membaca persaingan bisnis dan membuka peluang usaha di luar pasar Indonesia.

"Harapannya, para UKM bisa siap bersaing menghadapi ASEAN Economic Community (AEC) 2015, para pelaku UKM juga diharapkan dapat melihat peluang untuk memasarkan produk Indonesia di Malaysia," ujar Asisten Presiden Direktur PT Sinde, Jony Yuwono kepada wartawan, di FX Plasa Jakarta, Selasa (1/10/2013).

Menurut data Kementerian Koperasi dan UKM, sebanyak 99,99 persen dari total usaha di Indonesia adalah UKM yang tercatat berjumlah 56 juta. Ke-56 juta UKM tersebut telah menyerap 107 juta tenaga kerja atau 97,16 persen dari total tenaga kerja di Indonesia dan meyumbang Rp4.303 triliun atau 58 persen terhadap PDB 2011.

"Pada 2015 tidak ada lagi kata-kata belum siap untuk menghadapi AEC, UKM merupakan salah satu kunci keberhasilan pertumbuhan ekonomi Indonesia. Untuk itu UKM diharapkan mampu bersaing," ungkap Menteri Koperasi dan UKM, Syarief Hasan.

Dia mengatakan, tekanan ekonomi global yang mengakibatkan lemahnya rupiah menjadi salah satu faktor UKM di Indonesia masih kalah dengan UKM China, India dan Amerika Serikat.

Meski demikian, tekanan ekonomi global yang menyebabkan melemahnya rupiah, diharapkan tidak menyurutkan semangat para pengusaha UKM untuk terus mengembangkan lini usahanya.

"Meski kita masih di bawah Cina, India dan Amerika, namun UKM Indonesia masih mampu bersaing dan masih menjadi market leader di pasar domestik," pungkas Syarief.

Sebelumnya pada Maret 2013, Sinde memberangkatkan 600 pedagang UKM ke Thailand. Program tersebut berlangsung sukses dengan lebih dari 95 persen peserta memberikan penilaian yang bagus terhadap program tersebut.
(izz)
Berita Terkait
Menkop Teten Masduki...
Menkop Teten Masduki Dorong Kualitas Kerajinan Kulit Khas Garut agar Sejajar dengan Brand Italia
Gaet Mea Shahira, Eka...
Gaet Mea Shahira, Eka Winky Project Lahirkan Karya Baru
Rumah Produksi UKM Binjai,...
Rumah Produksi UKM Binjai, Lahirkan Lukisan Sabut Kelapa
Siapkan Regulasi Pasar...
Siapkan Regulasi Pasar Digital, Menkop UKM: Untuk Lindungi Produk Dalam Negeri dan UKM
Transformasi Digital...
Transformasi Digital dan Keberlanjutan Kunci Pencapaian Target Cetak Biru MEA 2025
Showcase Produk Lokal...
Showcase Produk Lokal Dorong Semangat Inovasi Pelaku UKM
Berita Terkini
Daftar 7 Perusahaan...
Daftar 7 Perusahaan Nakal yang Sunat Takaran MinyaKita Berikut Asal Daerahnya
10 menit yang lalu
CEO Danantara Rosan...
CEO Danantara Rosan Roeslani Mendorong Sektor Swasta Lebih Aktif Berinvestasi di RI
41 menit yang lalu
Rapor Merah Bursa Saham...
Rapor Merah Bursa Saham Sepekan: IHSG Ambles 1,81%, Kapitalisasi Pasar Turun Rp215 T
1 jam yang lalu
Puncak Arus Mudik Bakal...
Puncak Arus Mudik Bakal Terjadi 28 Maret 2025, Jumlah Pergerakan Capai 12,1 Juta Orang
1 jam yang lalu
SIG Pasok 76.000 Ton...
SIG Pasok 76.000 Ton Semen Dukung Pembangunan Bendungan Sidan di Bali
4 jam yang lalu
Satu Dekade, Lionel...
Satu Dekade, Lionel Group Komit Beri Pelayanan Terbaik ke Pelanggan dan Mitra Bisnis
10 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved