Rupiah masih miliki potensi menguat

Jum'at, 04 Oktober 2013 - 08:42 WIB
Rupiah masih miliki...
Rupiah masih miliki potensi menguat
A A A
Sindonews.com - Nilai tukar rupiah pada perdagangan akhir pekan ini diprediksi masih memiliki peluang untuk menguat di tengah peliknya kondisii Amerika Serikat (AS) yang menyebabkan mata uanganya melemah.

"Kondisi AS yang tengah pelik memberikan berkah bagi rupiah yang terus mengalami kenaikan. Rupiah masih bertahan menguat melampaui target resisten Rp11.557. Berdasarkan kurs tengah Bank Indoensia, rupiah berada di Rp11.560-Rp11.523/USD," kata Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada, Jumat (4/10/2013).

Pelemahan lanjutan USD berlanjut dengan sentimen belum adanya titik temu pembahasahan shutdown-nya ekonomi AS. Kondisi itu diperparah dengan beredarnya kabar bahwa Presiden AS Barack Obama memperingatkan Wall Street bahwa kelompok Partai Republik akan membiarkan terjadinya default pada utang pemerintah AS dan pada 17 Oktober, anggaran di kas pemerintah benar-benar habis dan hanya bisa ditutupi dengan cara menaikkan pagu utang (debt ceiling).

Pada perdagangan kemrin, posisi nilai tukar rupiah terhadap USD berdasarkan data Bloomberg berada di level Rp11.530/USD, melemah 173 poin dibanding penutupan Rabu (2/10/2013) sore di level Rp11.357/USD.

Sementara, posisi rupiah berdasarkan kurs referensi Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (Jisdor) BI pada kemarin menguat 33 poin ke Rp11.535/USD dari hari sebelumnya di level Rp11.568/USD.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7524 seconds (0.1#10.140)