Proses pengambilalihan Inalum tuntas hari ini

Jum'at, 25 Oktober 2013 - 13:37 WIB
Proses pengambilalihan...
Proses pengambilalihan Inalum tuntas hari ini
A A A
Sindonews.com - Menteri Koordinator Perekonomian, Hatta Rajasa mengatakan, legal aspek terkait upaya pemerintah untuk melakukan pengambilalihan PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) akan diselesaikan hari ini.

Bahkan, Hatta mengaku sangat optimis prosesnya akan berlangsung lancar sehingga pada 1 November 2013 PT Inalum dapat kembali di bawah naungan NKRI.

"Hari ini lawyer sedang melakukan finalisasi dari segi legal aspeknya, administratif dan DPR juga sudah menyetujui, jadi tinggal jalan saja. Semoga pada 1 November 2013 sudah beralih ke kita," terang Hatta di Hotel Shangri-La, Jakarta, Jumat (25/10/2013).

Menyoal alokasi anggaran yang akan disediakan untuk melakukan pembelian Inalum, Hatta menjelaskan perihal adanya koreksi jumlah anggaran yang semula sebesar USD626 juta menjadi USD558 juta.

Dia menuturkan, koreksi tersebut datang dari pihak Nippon Asahan Aluminium. "Nippon Asahan Aluminium (NAA) koreksi kembali. Kalau mereka menyadari bahwa bukan di angka sebesar USD626 juta, tapi memang batas maksimum sebesar USD558 juta," tegasnya.

PT Asahan Inalum merupakan perusahaan pengolahan aluminium hasil kerja sama antara pemerintah Indonesia dengan Jepang.

Proyek ini didukung aset dan infrastruktur dasar, seperti pembangkit listrik tenaga air dan pabrik peleburan aluminium berkapasitas 230 hingga 240 ribu ton per tahun.

Dalam pembentukan usaha gabungan ini, pemerintah Indonesia memiliki andil atas 41,13 persen saham Inalum, sedangkan Jepang memiliki 58,87 persen saham lewat konsorsium NAA yang beranggotakan Japan Bank for International Cooperation (JBIC) yang mewakili pemerintah Jepang 50 persen dan sisanya oleh 12 perusahaan swasta Jepang.
(izz)
Berita Terkait
Inalum Terbitkan Global...
Inalum Terbitkan Global Bond USD2,5 Miliar
Pasar Aluminium Menantang...
Pasar Aluminium Menantang 2 Tahun Terakhir, Inalum Cetak Kinerja Apik di Awal 2022
Setelah Idul Fitri,...
Setelah Idul Fitri, Grup Mind Id Bekerja dengan 'New Normal'
Inalum Dapat Utangan,...
Inalum Dapat Utangan, Dua Mega-Proyek di Sumsel Akan Digarap
Beli Vale, Inalum Terbitkan...
Beli Vale, Inalum Terbitkan Global Bond Rp37,5 Triliun
Minesterial Meeting...
Minesterial Meeting KTT G20, MIND ID Siap Menjadi Pemain Dunia Pengelolaan Tambang Berkelanjutan
Berita Terkini
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
3 jam yang lalu
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
3 jam yang lalu
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
4 jam yang lalu
LG Batal Bangun Pabrik...
LG Batal Bangun Pabrik Baterai Mobil Listrik di RI, Menteri Rosan Ungkap Penggantinya
4 jam yang lalu
Deposito Emas Pegadaian...
Deposito Emas Pegadaian Capai 1 Ton, Direktur Utama Dorong Masyarakat untuk Investasi Aktif
4 jam yang lalu
Realisasi Investasi...
Realisasi Investasi Kuartal I/2025 Capai Rp465,2 Triliun, Rosan: Sesuai Target
5 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved