RNI siap impor 12 ribu sapi/bulan

Minggu, 03 November 2013 - 11:20 WIB
RNI siap impor 12 ribu...
RNI siap impor 12 ribu sapi/bulan
A A A
Sindonews.com - PT Rajawali Nusantara Indonesia (RNI) berencana untuk mengimpor 12.000 sapi dalam satu bulan. Impor sapi ini terdiri dari 3.000 sapi betina produktif, 3.000 sapi pedet, 3.000 sapi bakalan serta 3.000 sapi siap potong.

Direktur RNI, Ismed Hasan Putro mengatakan, saat ini pihaknya sedang menyiapkan dokumen terkait izin impor ini. Dokumen yang disiapkan termasuk ke pemerintah daerah untuk izin membuat usaha peternakan sapi.

"Kita sendiri mempersiapkan dokumen usulan. Dokumen itu ada ke Kementerian Pertnian melengkapi persyaratan serta menunggu izin pemda kabupaten Subang, Majalengka untuk izin usaha," kata Ismed saat dihubungi Sindonews, Minggu (3/11/2013).

Ismed mengatakan, impor sapi ini dilakukan sebagai aksi BUMN dalam ketahanan pangan. Selama ini BUMN selalu mendapat alokasi, tidak hanya sapi BUMN tapi juga mendapat alokasi ketahanan pangan seperti beras di Bulog, pupuk, benih dan lainnya.

Sapi tersebut rencananya akan didatangkan dari Australia. Namun Ismed belum memutuskan akan mengimpor dari perusahaan mana.

"Nanti kita juga support sapi betina indukan serta pedet untuk PTPN. Kebutuhannya mencapai 100.000 sapi sampai 2014. Kita sangat bermasalah di bibit sekarang," pungkas dia.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4747 seconds (0.1#10.140)