Tambah gerai, Bukopin jamin keamanan

Kamis, 05 Desember 2013 - 15:06 WIB
Tambah gerai, Bukopin...
Tambah gerai, Bukopin jamin keamanan
A A A
Sindonews.com - Guna mendukung upaya perseroan untuk memperluas jangkauan sejalan dengan strategi perseroan menambah nasabah baru, PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) telah merelalisasikan penambahan gerai pelayanan baru hingga 432 titik pelayanan di seluruh Indonesia pada tahun ini.

Direktur Utama PT Bank Bukopin Glen Glenardi mengatakan, dengan capaian tersebut pihaknya tidak akan berhenti dan akan terus berupaya mencatatkan peningkatan sebagai bagian dari rencana strategis lima tahun BBKP untuk masuk menjadi 10 besar bank nasional dalam kategori laba.

Dia menjelaskan, realisasi penambahan jumlah gerai baru ini tentu belum cukup dari segi fisik. Menurut Glen, kualitas pelayanan dan keamanan juga perlu terus ditingkatkan untuk dapat memberikan rasa aman bagi para nasabah maupun calon nasabah barunya.

"Sebetulnya pasti bisnis bank ada persoalan karena teknologi atau human error. Kasus Tegal (contohnya), itu karena ada human error," kata dia saat paparan publik di Kantor Bank Bukopin, Jakarta, Kamis (5/12/2013).

Dengan peningkatan kualitas keamanan tersebut, dia berani menjamin bahwa kejadian serupa seperti di Tegal, dimana Polda Jawa Tengah menangkap pelaku pencucian uang di Bank Bukopin Tegal senilai Rp36 miliar dengan modus pengajuan kredit fiktif, tidak akan terulang lagi.

"Karena ada orang kita yang main, saya yakin Tegal itu masih hidup (ekonominya) masih tumbuh, keamanan pasti terjaga," tutur dia.
(rna)
Berita Terkait
Bank KB Bukopin Dapat...
Bank KB Bukopin Dapat Kepercayaan dari PT Taspen Menjadi Mitra Layanan Perbankan
Semarak Program Star...
Semarak Program Star Community KB Bukopin Lewat Customer Gathering
Perkuat Sinergi One...
Perkuat Sinergi One KBFG, KB Bukopin Jalin Kerja Sama Co-Location bersama KB Finansia Multi Finance
Nasabah KB Bukopin Antusias...
Nasabah KB Bukopin Antusias Sambut Program Star Festive di Makassar
Pacu Pertumbuhan DPK,...
Pacu Pertumbuhan DPK, Bank KB Bukopin Luncurkan Program D'Star Anniversary Special Rate
Gelar Paparan Publik,...
Gelar Paparan Publik, Era Baru KB Bukopin Dimulai!
Berita Terkini
CEO Danantara Rosan...
CEO Danantara Rosan Roeslani Mendorong Sektor Swasta Lebih Aktif Berinvestasi di RI
32 menit yang lalu
Rapor Merah Bursa Saham...
Rapor Merah Bursa Saham Sepekan: IHSG Ambles 1,81%, Kapitalisasi Pasar Turun Rp215 T
51 menit yang lalu
Puncak Arus Mudik Bakal...
Puncak Arus Mudik Bakal Terjadi 28 Maret 2025, Jumlah Pergerakan Capai 12,1 Juta Orang
1 jam yang lalu
SIG Pasok 76.000 Ton...
SIG Pasok 76.000 Ton Semen Dukung Pembangunan Bendungan Sidan di Bali
4 jam yang lalu
Satu Dekade, Lionel...
Satu Dekade, Lionel Group Komit Beri Pelayanan Terbaik ke Pelanggan dan Mitra Bisnis
10 jam yang lalu
JPMorgan Bunyikan Alarm...
JPMorgan Bunyikan Alarm Resesi Amerika, Ini Biang Keroknya
10 jam yang lalu
Infografis
Ternyata Keamanan Data...
Ternyata Keamanan Data Indonesia Pakai Windows Defender
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved