Satu direksi BII Finance Center mundur

Senin, 30 Desember 2013 - 14:23 WIB
Satu direksi BII Finance...
Satu direksi BII Finance Center mundur
A A A
Sindonews.com - Manajemen PT BII Finance Center Tbk (BIIF) menyatakan bahwa salah satu direksi mengundurkan diri dan akan efektif pada akhir bulan ini.

Dalam keterangan perseroan di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (30/12/2013) dijelaskan bahwa perseroan telah menerima surat pengunduran diri Tjahjo Watjono selaku direktur perseroan, yang akan efektif tidak menjabat sebagai Direktur BII Finance Center pada 31 Desember 2013.

Atas pengunduran diri tersebut, perseroan akan menyelanggaran Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) untuk mencari penggantinya. Namun, jika dalam 30 hari kalender setelah surat pengunduran diri diterima, perseroan tidak menyelenggarakan RUPS, maka pengunduran diri itu menjadi sah tanpa persetujuan RUPS.

Sementara itu, perseroan hingga saat ini sedang mempersiapkan untuk melakukan RUPS demi melakukan pengangkatan direktur pengganti.

Sekedar informasi, Tjahjo Watjono bergabung di BII Finance Center pada 2010 sebagai Kepala Divisi Collection Remedial. Kemudian pada 2010 hingga saat ini, Tjahjo menjabat sebagai Direktur Risk & Operasional BII Finance Center.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0942 seconds (0.1#10.140)