Progres fisik Terminal Teluk Lamong capai 71,65%

Selasa, 31 Desember 2013 - 18:27 WIB
Progres fisik Terminal...
Progres fisik Terminal Teluk Lamong capai 71,65%
A A A
Sindonews.com - PT Pelabuhan Indonesia III (Pelindo III) menyatakan proges fisik Terminal Teluk Lamong di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur, hingga 27 Desember 2013 telah mencapai 71,65 persen.

Kepala Humas PT Pelindo III, Edi Priyanto menjelaskan perseroannya menargetkan pengoperasian Terminal Teluk Lamong diharapkan dapat terealisasi pada awal Mei 2014 mendatang.

“Pelaksanaan rekonfigurasi sejalan dengan pengembangan Terminal Teluk Lamong yang dikembangkan dengan konsep full handling terminal, setelah rekonfigurasi Pelabuhan Tanjung Perak dikerjakan,” kata Edi dalam rilisnya di Jakarta, Selasa (31/12/2013).

Berdasarkan progress fisik pembangunan Terminal Teluk Lamong secara total proyek (overall) telah tercapai 71,65 persen, dengan perincian pada paket A (Dermaga Internasional) telah selesai 100 persen, paket A (Dermaga Domestik) telah selesai 100 persen, paket B (Lapangan Penumpukan dan Causeway) terealisasi 73,78 persen.

Sementara untuk paket C (Jembatan Penghubung) telah selesai 100 persen, Paket D (Bangunan Perkantoran) tercapai 47,18 persen dan Paket E (Peralatan Bongkar Muat) telah tercapai 50,49 persen serta konsultan Supervisi tercapai 81,79 persen.

“Masih terdapat over cargo untuk petikemas dan curah kering dan dalam rangka menampung limpahan cargo tersebut dibangunlah Terminal Teluk Lamong, Terminal Teluk Lamong Pelabuhan Tanjung Perak pada tahap I akan mulai beroperasi pada awal Mei tahun 2014,” jelas Edi.
(gpr)
Berita Terkait
Pelindo III Catat Pertumbuhan...
Pelindo III Catat Pertumbuhan Positif Arus Kapal dan Barang
Pelindo III Siap Melangkah...
Pelindo III Siap Melangkah Bersama Pelindo
Boy Robyanto Menjadi...
Boy Robyanto Menjadi Nakhoda Baru Pelindo III
Webminar Diikuti Peserta...
Webminar Diikuti Peserta Karyawan Terbanyak, Pelindo III Sabet Rekor Muri
Erick Thohir Rombak...
Erick Thohir Rombak Direksi Pelindo I hingga IV, Ada Apa?
Banyak SDM Kurang Tahan...
Banyak SDM Kurang Tahan Tekanan di Dunia Kerja, Ini Penyebabnya
Berita Terkini
2 Senjata Pamungkas...
2 Senjata Pamungkas China Lawan Amerika dalam Perang Dagang
25 menit yang lalu
Harga Emas Menggila,...
Harga Emas Menggila, Kini Tembus Rp1,9 Juta Per Gram
1 jam yang lalu
Kunjungi RI, Menteri...
Kunjungi RI, Menteri Industri dan Sumber Daya Mineral Arab Saudi Siap Perkuat Kolaborasi
3 jam yang lalu
Gara-gara Perang Tarif,...
Gara-gara Perang Tarif, AS Disebut Jadi Kacau Mirip Negara Berkembang
4 jam yang lalu
Media Asing Sebut Orang...
Media Asing Sebut Orang Kaya Indonesia Mulai Pindahkan Kekayaan ke Luar Negeri
5 jam yang lalu
Fenomena IHSG Pasca-Lebaran:...
Fenomena IHSG Pasca-Lebaran: Penurunan Jadi Peluang untuk Rebound
13 jam yang lalu
Infografis
Israel, AS dan Hamas...
Israel, AS dan Hamas Capai Kesepakatan Perang Berhenti 5 hari
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved