Rupiah perdagangan perdana 2014 dibuka positif

Kamis, 02 Januari 2014 - 09:41 WIB
Rupiah perdagangan perdana 2014 dibuka positif
Rupiah perdagangan perdana 2014 dibuka positif
A A A
Sindonews.com - Nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (USD) hari pertama perdagangan tahun 2014 dibuka positif, seiring menguatnya Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

Nilai tukar rupiah terhadap USD berdasarkan data Bloomberg dibuka pada level Rp12.135 per USD. Posisi ini terapresiasi dibanding penutupan perdagangan akhir tahun lalu di level Rp12.171 per USD.

Data Sindonews bersumber dari Limas mencatat rupiah pagi ini di level Rp12.168 per USD. Posisi ini positif 20 poin dibanding penutupan sebelumnya di level Rp12.188 per USD.

Data yahoofinance menunjukkan rupiah di level Rp12.165 per USD. Posisi hari ini menguat 24 poin dibanding penutupan hari sebelumnya di level Rp12.189 per USD.

Kepala Riset Trust Securities Reza Priyambada mengatakan, rupiah berpotensi menguat pada perdagangan perdana tahun ini, melanjutkan laju positifnya pada penutupan perdagangan akhir tahun lalu.

"Laju rupiah di bawah target support Rp12.280 per USD. Rentang rupiah berada di kisaran Rp12.220-12.216 per USD mengacu kurs tengah Bank Indonesia," kata dia, Kamis (2/1/2014).

Sementara IHSG pagi ini berhasil reli di zona hijau dan menembus level 4.300. IHSG naik 38,62 poin atau 0,90 persen ke level 4.312,80 didukung menguatnya Wall Street pada akhir perdagangan 2013.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6369 seconds (0.1#10.140)