Eksplorasi di Desember, Antam gunakan dana Rp10,9 M

Minggu, 12 Januari 2014 - 12:41 WIB
Eksplorasi di Desember,...
Eksplorasi di Desember, Antam gunakan dana Rp10,9 M
A A A
Sindonews.com - PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) pada Desember 2013 telah menggunakan dana sebesar Rp10,9 miliar untuk kegiatan eksplorasi komoditas emas, nikel dan bauksit.

Berdasarkan laporan perseroan di keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI) dijelaskan bahwa biaya eksplorasi emas pada bulan lalu mencapai Rp6,7 miliar.

Kegiatan eksplorasi emas tersebut dilakukan di Pongkor dan Papandayan, Jawa Barat; Cibaliung, Banten; Batulicin, Jambi dan Air Niru, Bengkulu.

Sementara untuk eksplorasi nikel, perseroan mengeluarkan biaya senilai Rp3 miliar. Kegiatan eksplorasi nikel dilakukan di Buli, Maluku Utara dan Pomalaa, Sulawesi Tenggara.

Adapun, total biaya untuk melakukan eksplorasi bauksit pada bulan lalu sebesar Rp1,2 miliar. Kegiatan eksplorasi ini dilakukan perusahaan tambang pelat merah tersebut di Landak, Tayan dan Minggu Pasir, Kalimantan Barat.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0748 seconds (0.1#10.140)