DSNG siap pasok CPO ke PLN

Selasa, 28 Januari 2014 - 12:28 WIB
DSNG siap pasok CPO...
DSNG siap pasok CPO ke PLN
A A A
Sindonews.com - PT Dharma Satya Nusantara Tbk (DSNG) siap mendukung upaya PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) untuk melakukan mandatory kebijakan mencampur bahan bakar nabati (biodiesel) sebesar 10 persen untuk pembangkit listrik tenaga diesel dengan menggunakan minyak kelapa sawit (crude palm oil/CPO).

"Program biodiesel itu baik karena berbagai sisi sangat mendukung. Salah satunya dari kebutuhan bahan bakar sendiri, yakni CPO dari Indonesia," ujar Wakil Presiden Direktur dan Chief Financial Officer DSNG Andrianto Oetomo di Seribu Rasa Resto, Jakarta, Selasa (28/1/2014).

Dengan demikian, menurut dia, dapat meningkatkan permintaan CPO dalam negeri. Hal ini akan memberi dampak positif bagi prospek CPO dalam negeri ke depan.

"Kalau ada kesempatan, kami siap pasok CPO untuk PLN," kata Andri.

Sepanjang tahun lalu, perseroan mencatat produksi CPO sebanyak 335,75 ton atau meningkat 30,7 persen dibanding 2012 sebanyak 256.971 ton.

Pertumbuhan produksi CPO perseroan konsisten dari kuartal ke kuartal. Pada kuartal I, produksi TBS perseroan tercatat sebanyak 259.762 ton, kuartal II meningkat menjadi 295.807 ton, kuartal III bertambah menjadi 329.912 ton dan kuartal IV sebanyak 355.366 ton.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6412 seconds (0.1#10.140)