MNC Land realisasikan PUT III senilai Rp2,2 T

Selasa, 28 Januari 2014 - 19:04 WIB
MNC Land realisasikan...
MNC Land realisasikan PUT III senilai Rp2,2 T
A A A
Sindonews.com - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT MNC Land Tbk (KPIG) menyetujui Penawaran Umum Terbatas III (PUT III) dalam rangka penerbitan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD).

Selain itu, RUPSLB juga menyetujui atas peningkatan Modal Disetor dan Modal Ditempatkan Perseroan sehubungan dengan PUT III tersebut.

"RUPSLB menyetujui rencana perseroan untuk melakukan PUT III kepada pemegang saham dengan menerbitkan HMETD atas sebanyak-banyaknya kurang lebih 1,4 miliar saham biasa atas nama atau 22,7 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh perseroan keseluruhan Rp2,2 triliun," ujar Direktur KPIG, Daniel Yuwono di MNC Tower, Jakarta, Selasa (28/1/2014).

Sementara untuk peningkatan Modal Ditempatkan dan Modal Disetor menjadi sebanyak-banyaknya sebesar Rp3,2 triliun untuk menampung PUT III.

Daniel menjelaskan, dana yang diperloleh dari hasil PUT III ini setelah dikurangi biaya-biaya emisi, akan dipergunakan untuk melakukan pembelian atas transaksi investasi 55,91 persen saham PT Bali Nirwana Resort (BNR) dari PT Pratama Prima Investama (PPI) senilai Rp956 miliar.

"Sehingga perseroan dapat merealisasikan rencana investasi sampai dengan 100 persen saham dalam BNR," ujarnya.

BNR merupakan salah satu perusahaan properti yang bergerak di bidang usaha perhotelan dan pariwisata yang memiliki lapangan golf, hotel dan lahan yang masih dapat dikembangkan yang terletak di kawasan Tanah Lot, Bali.

Daniel menambahkan, sebesar Rp600 miliar akan dipergunakan untuk mengakuisisi lahan-lahan strategis baik secara langsung atau akuisisi terhadap perusahaan yang memiliki lahan.

"Intinya untuk pengembangan usaha perseroan maupun Entitas Anak dalam berbagai proyek baru. Jika ada sisa dana, akan dipergunakan sebagai modal kerja perseroan sehubungan dengan pembangunan gedung perkantoran, pusat perbelanjaan, hotel, dan apartemen," pungkasnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6876 seconds (0.1#10.140)