SBY optimis masa depan batik makin cerah

Rabu, 05 Februari 2014 - 12:39 WIB
SBY optimis masa depan...
SBY optimis masa depan batik makin cerah
A A A
Sindonews.com - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yakin, bahwa masa depan batik Indonesia semakin cerah. Karena sudah menjadi gaya hidup masyarakat menengah, yang jumlahnya terus meningkat.

Hal tersebut dikatakan SBY saat mengunjungi Pusat Bati Internasional di Pekalongan, Jawa Tengah (Jateng) hari ini bersama Ibu Ani Yodhoyono dan sejumlah menteri KIB II.

"Di negara kita sendiri kelas menengah yang tahun lalu baru 50 juta nanti mendekati 2030 akan menjadi 135 juta. Berapa kali penduduk Singapura bisa dibayangkan mereka akan senang membeli batik. Itulah gaya hidup sekarang ini," kata SBY seperti dikutip dari situs Setkab, Rabu (5/2/2014).

Menurutnya, masa depan batik atau ekonomi kreatif itu cerah. Hal ini terlihat dari kontribusi ekonomi kreatif termasuk batik terhadap perekonomian nasional yang dari tahun ke tahun terus meningkat.

Karena itu, SBY meminta gubernur dan bupati untuk terus membimbing para perajin agar memiliki masa depan yang baik. "Karena itu teruslah dibimbing dengan rajin, ditekuni, didorong para perajin. Jika terdapat kesulitan permodalan dibantu dengan Kredit Usaha Rakyat (KUR) atau skema bantuan yang lain. Dengan demikian mereka diberikan kemudahan-kemudahan," paparnya.

Dia juga berharap batik Pekalongan khususnya batik Jawa Tengah pada umumnya makin berjaya.

Dalam kesempatan tersebut, SBY juga didampingi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Pangestu, Menteri Koperasi dan UKM Syarif Hasan, Menteri Sekretaris Negara Sudi Silalahi, Sekretaris Kabinet Dipo Alam, dan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
(izz)
Berita Terkait
Seminar Zero Discharge...
Seminar Zero Discharge of Hazardous Chemicals (ZDHC) Pertama di Bandung
Diproduksi di Solo,...
Diproduksi di Solo, GSP Siap Pasok Kain American Drill ke Pasar Domestik dan Global
Memahami Pentingnya...
Memahami Pentingnya Kapas Berkualitas Dorong Kesuksesan Industri Tekstil
Kolaborasi dengan MC...
Kolaborasi dengan MC Texstyle, Vira Tandia: Memudahkan Pelanggan Mendapat Bahan Kain Berkualitas
Permendag 8/2024 Bakal...
Permendag 8/2024 Bakal Direvisi Disambut Baik Asosiasi Tekstil
Diacak-acak Barang Impor,...
Diacak-acak Barang Impor, Juragan Tekstil Sempat Nangis Darah
Berita Terkini
Harga Emas Berbalik...
Harga Emas Berbalik Menguat Rp6 Ribu, Hari Ini Jadi Rp1.966.000 per Gram
11 menit yang lalu
Pacu Hilirisasi Nikel,...
Pacu Hilirisasi Nikel, MIND ID Dorong 3 Proyek Strategis Vale Indonesia
30 menit yang lalu
Utang AS di Kuartal...
Utang AS di Kuartal II 2025 Diprediksi Bakal Nambah Rp8.590 Triliun
49 menit yang lalu
Bukan Cuma BUMN, Aset...
Bukan Cuma BUMN, Aset Negara Seperti GBK Akan Diambil Alih Danantara
2 jam yang lalu
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
9 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
11 jam yang lalu
Infografis
5 Alasan Kapal Induk...
5 Alasan Kapal Induk AS Tak Lagi Relevan dalam Perang Masa Depan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved