PGN Percepat Pembangnan CNG di Tambak Aji

Selasa, 20 Mei 2014 - 16:20 WIB
PGN Percepat Pembangnan...
PGN Percepat Pembangnan CNG di Tambak Aji
A A A
Pembangunan klaster Comresed Natural Gas (CNG) di kawasan industri Tambak Aji Semarang, Jawa Tengah (Jateng) terus dilakukan percepatan.

Dalam dua bulan terakhir ini, pembangunan diharapkan sudah bisa diselesaikan dan gas alam sudah bisa dinikmati masyarkat.

Manajer area PGN Semarang, Edi Sukamto mengatakan, saat ini pihaknya terus melakukan percepatan pembangunan klaster CNG. Setelah peletekan batu pertama pembangunan CNG pada bulan lalu, kini pembangunanya sudah pada tahap pemasangan jaringan pipa baja.

Pemasangan jaringan pipa baja sudah mencapai lebih dari 1.000 meter, dari total rencana pemasangan sepanjang 5.150 meter, untuk kawasan industri dan rumah tangga.

"Kita baru membangun pipa jaringan sepanjang 1 km, menuju pabrik Indofood. Sedangkan untuk jaringan pipa ke masyarkat akan segera menyusul dan diharapkan bisa diselesaikan secepatnya," katanya, Selasa (20/5/2014).

Dia menjelaskan, kapastitas CNG ditargetkan mampu memproduksi gas alam sebesar 1 juta meter kubik per bulan. Namun, untuk tahap awal penyaluran baru akan disalurkan ke satu pabrik, yakni Indofood dan sekitar 100 rumah tangga di perumahan Kliwonan dan Wahyu Utomo.

Menurutnya, pembangunan cluster CNG di Kawasan Industri Tambak Aji beserta pemasangan pipa dengan anggaran sebesar Rp11 miliar ini harus sudah selesai pada Juli tahun ini.

Edi memaparkan, untuk suplai gas ke PT Indofood nantinya sebanyak 125-150 ribu meter kubik per bulan. Sedangkan untuk rumah tangga sekitar 10-15 meter kubik per rumah tangga per bulan.

Pembangunan CNG di kawasan Industri Tambak Aji, lanjut dia merupakan bagian dari infastruktur gas bumi terintegrasi di Wilayah Jateng. Untuk pembangunannya akan dilakukan dalam tiga tahap.

Tahap pertama Wilayah Kendal-Semarang-Demak, tahap kedua Semarang- Ungaran dan tahap ketiga akan melalui wilayah Pekalongan-Kudus-Solo Raya. "Pembangunanya bertahap dan direncanakan total panjang pipa yang akan dibangun sekitar 350 km," ujarnya.
(izz)
Berita Terkait
Dapat Gas Murah dari...
Dapat Gas Murah dari PGN, Baja Krakatau Steel Bakal Kompetitif
Kolaborasi PGN-MRT Menegaskan...
Kolaborasi PGN-MRT Menegaskan Komitmen Menuju Energi Bersih
Pengumuman, PGN Akan...
Pengumuman, PGN Akan Berubah Nama Jadi Pertamina Gas Negara
Komitmen PGN Pasok Gas...
Komitmen PGN Pasok Gas Bumi untuk Kelistrikan Secara Berkelanjutan
Pertagas Uji Coba Alirkan...
Pertagas Uji Coba Alirkan Gas ke BOB Siak Pusako, Ketahanan Energi Riau Makin Andal
Kinerja Terjaga, PGN...
Kinerja Terjaga, PGN Bukukan Laba Rp4,6 Triliun di Kuartal III
Berita Terkini
Kementerian BUMN Dorong...
Kementerian BUMN Dorong Penguatan Komunikasi Digital Lewat Workshop Media Sosial Berbasis AI
23 menit yang lalu
Kinerja Positif, Indonesia...
Kinerja Positif, Indonesia Re Catat Laba Konsolidasi Rp72,7 Miliar di 2024
46 menit yang lalu
19 Perusahaan Korsel...
19 Perusahaan Korsel Bakal Tambah Investasi Rp30 Triliun usai Bertemu Prabowo, Ini Daftarnya
1 jam yang lalu
Optimalkan Potensi KEK...
Optimalkan Potensi KEK Mandalika dengan Membangun Ekosistem Pariwisata Hijau
1 jam yang lalu
Penertiban Kawasan Hutan...
Penertiban Kawasan Hutan Diminta Utamakan Kepastian Hukum dan Data Valid
2 jam yang lalu
Mendorong Hilirisasi...
Mendorong Hilirisasi Industri Berbasis Sumber Daya Lokal di Maluku Utara
2 jam yang lalu
Infografis
Rendang dan Gulai Masuk...
Rendang dan Gulai Masuk Daftar Rebusan Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved