Garuda Remajakan Awak Kabin Tingkatkan Pelayanan

Kamis, 24 Juli 2014 - 20:43 WIB
Garuda Remajakan Awak...
Garuda Remajakan Awak Kabin Tingkatkan Pelayanan
A A A
JAKARTA - PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) terus melakukan peremajaan untuk meningkatkan pelayanan maskapai penerbangan. Salah satu yang dilakukannya melalui peremajaan cabin crew atau awak kabin.

Direktur Pelayanan Garuda Indonesia Faik Fahmi mengatakan, peremajaan yang dilakukan pihaknya sejalan dengan ditambahnya armada pesawat.

Rencananya, tahun ini perseroan akan menambah cabin crew baru sebanyak 900 anggota. Jumlah ini lebih sedikit ketimbang tahun lalu yang sebanyak 1.000 cabin crew.

"Sejalan dengan penambahan armada baru, tahun ini kita tambah 27 pesawat baru. Tahun lalu 24, inline dengan itu 1.000 nambah tahun lalu. Sekarang 900 cabin crew," kata dia dalam acara buka bersama di Restoran Kembang Goela, Jakarta, Kamis (24/7/2014).

Saat ini, jumlah cabin crew telah berjumlah 3.927 orang. Dia menyebutkan, dari jumlah tersebut sebanyak 160 orang merupakan cabin crew asing yang berasal dari Jepang, Korea, dan Taiwan.

"Setahun paling tidak kita rekrut 1.000. Dampaknya pada rata-rata umur cabin crew kita. Sekarang 32 tahun umur cabin crew kita. Di tahun depan akan menurun lagi 30 tahunan," imbuhnya.

Untuk penerbangan haji, pihaknya akan meningkatkan layanan melalui pelayanan khusus pada cabin crew. Setidaknya sebanyak 500 cabin crew akan mendapatkan pelatihan khusus.

"Ini kan karakter penerbangan haji kan khusus, ada yang memiliki keterbatasan bahasa. Ada yang pertama kali naik pesawat. Jadi ketika mereka tidak bisa berbahasa dengan bahasa Indonesia, mereka masih bisa berbahasa daerahnya," pungkas Emir.
(izz)
Berita Terkait
Tak Mampu Bayar Hutang,...
Tak Mampu Bayar Hutang, PT Garuda Indonesia Bangkrut
Intip 5 Siasat Garuda...
Intip 5 Siasat Garuda Indonesia Saat Beban Utang Terus Membengkak
Menakar Skema Penyelamatan...
Menakar Skema Penyelamatan Garuda Indonesia di Tengah Lilitan Utang Jumbo
Utang Garuda Rp128 T,...
Utang Garuda Rp128 T, Wamen BUMN: Secara Teknis Bangkrut!
Dirut Garuda Indonesia...
Dirut Garuda Indonesia Irfan Setiaputra: Garuda Siap Mengembalikan Kepercayaan Publik
Sanggupkah Garuda Indonesia...
Sanggupkah Garuda Indonesia Selamat, Ini Kata Dirutnya!
Berita Terkini
Kejar Pertumbuhan Ekonomi...
Kejar Pertumbuhan Ekonomi 8% Butuh Konektivitas Andal
1 jam yang lalu
Dampak Perang Dagang,...
Dampak Perang Dagang, DPR Dorong Impor Gas Penuhi Kebutuhan Industri
3 jam yang lalu
3 Fakta Menarik Singapore...
3 Fakta Menarik Singapore Airlines, Beri Bonus Fantastis 8 Kali Gaji dalam Setahun
4 jam yang lalu
Benahi Truk ODOL, Aptrindo:...
Benahi Truk ODOL, Aptrindo: Jangan Sampai Omon-omon, Harus Ada Roadmap Jelas
5 jam yang lalu
Sanksi AS Gagal Runtuhkan...
Sanksi AS Gagal Runtuhkan Moskow, Rusia Catat Pertumbuhan Ekonomi 4,1%
5 jam yang lalu
Scooter Prix dan Pertamina...
Scooter Prix dan Pertamina Mandalika Racing Series Bisa Menjadi Katalisator Ekonomi
5 jam yang lalu
Infografis
Timnas China vs Indonesia:...
Timnas China vs Indonesia: Saatnya Garuda Perbaiki Sejarah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved