WTON Serap Dana IPO 25,4%

Rabu, 13 Agustus 2014 - 17:06 WIB
WTON Serap Dana IPO 25,4%
WTON Serap Dana IPO 25,4%
A A A
JAKARTA - PT Wijaya Karya Beton Tbk (WTON) atau Wika Beton hingga semester I/2014 telah menyerap dana initial public offering (IPO) atau pelepasan saham perdana sebesar 25,4%.

Investor Reletion Wijaya Karya Beton, Yushadi mengatakan, sebagian besar dana yang diserap digunakan untuk pengembangan pabrik. Perseroan memang telah mengalokasikan dana sebesar Rp350 miliar untuk pembangunan pabrik tiang pancang Cylinder Pile di Kecamatan Ketapang, Lampung Selatan.

"Hingga semester I, dana IPO yang telah diserap mencapai 25,4%. Itu untuk pengembangan pabrik di Lampung Selatan dan pengadaan mesin di pabrik Wika Beton lainnya," kata Yushadi, Rabu (13/8/2014).

Untuk diketahui, pada awal April 2014, anak usaha PT Wijaya Karya Tbk (WIKA) tersebut telah mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI). Total saham yang dicatat sebanyak 8,71 miliar dengan saham baru yang diterbitkan sebanyak 2 miliar atau setara 23,47% dari komposisi saham perseroan.

Dengan harga perdana Rp590 persaham, Wika Beton meraih dana segar sebesar Rp1,2 triliun. Pada perspektus perseroan, sekitar 85% dana akan digunakan sebagai pengembangan usaha dan 15% untuk tambahan modal kerja. Maka sampai dengan akhir Juni 2014, perseroan telah menyerap dana IPO sekitar Rp304,8 miliar atau 25,4%.

"Dari dana IPO, ditargetkan seluruhnya akan terserap habis pada semester I/2015. Tahun ini kami juga mengalokasikan belanja modal sebesar Rp628 miliar," tambahnya.

Sepanjang tahun ini, Wika Beton berencana menambah kapasitas lahan di sejumlah pabrik yang telah beroperasi sebelumnya. Dari 10 pabrik yang dimiliki, perseroan telah menambah lahan di wilayah Pasuruan seluas 4 hektare (ha) dan di Sulawesi Selatan juga ditambah hingga 8 ha.
(rna)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5656 seconds (0.1#10.140)