Tungku Sehat Hemat Energi untuk 24,5 Juta Keluarga

Kamis, 14 Agustus 2014 - 12:46 WIB
Tungku Sehat Hemat Energi...
Tungku Sehat Hemat Energi untuk 24,5 Juta Keluarga
A A A
JAKARTA - Dirjen Energi Baru, Terbarukan dan Konversi Energi (EBTKE) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Rida Mulyana meresmikan peluncuran program Clean Stove Initiative (CSI) atau tungku sehat hemat energi di Aula Gedung Ditjen EBTKE, Jakarta hari ini.

Peluncuran ini terselenggarta atas kerja sama pemerintah Indonesia melalui Ditjen EBTKE dan World Bank dalam program CSI. Yakni, program tungku masak tanpa polusi.

"Saya menyambut baik adanya program CSI, karena dapat meningkatkan akses masyarakat pada tungku sehat hemat energi di Indonesia yang sekaligus memperbaiki efisiensi dalam memasak dan memberikan solusi memasak bersih tanpa polusi, sehingga tidak mengganggu kesehatan," ujar Rida di Jakarta, Kamis (14/8/2014).

Menurutnya, peluncuran program CSI ini merupakan langkah awal dari pelaksanaan program CSI yang bertujuan untuk sarana diseminasi informasi program CSI kepada masyarakat luas, khususnya dan stakeholders di bidang tungku sehat hemat energi.

"Program ini secara bertahap memperkenalkan tungku sehat dan hemat energi berabahan bahar biomassa kepada 24,5 juta keluarga atau 40% rumag tangga di Indonesia yang masih menggunakan tungku tradisional," ujarnya.

Dia menjelaskan, program ini juga akan sukses apabila semua pihak aktif bekerja mensosialisasikan tungku sehat dan hemat energi ini.

"Karena ini penting untuk mengurangi polusi yang terjadi masyarakat kita. Yang pasti masyarakat akan lebih sehat," pungkasnya.
(izz)
Berita Terkait
Komitmen Kembangkan...
Komitmen Kembangkan Energi Alternatif, Pertamina Lanjutkan Kajian Gasifikasi Batubara
Kementerian ESDM Genjot...
Kementerian ESDM Genjot Capaian Energi Baru Terbarukan
Kementerian ESDM Peragakan...
Kementerian ESDM Peragakan Jurus Tekan Energi Fosil
PLTS Terkendala Pembiayaan,...
PLTS Terkendala Pembiayaan, Kementerian ESDM Colek Perbankan
Antisipasi Krisis Energi,...
Antisipasi Krisis Energi, Kementerian ESDM Bentuk Tim Khusus
Potensi Air Papua Dibidik...
Potensi Air Papua Dibidik Australia, Kementerian ESDM Godok Konsep REBID
Berita Terkini
Kereta Cepat Whoosh...
Kereta Cepat Whoosh Sediakan 800 Ribu Tiket Selama Musim Lebaran 2025
4 jam yang lalu
Platinum Cineplex Ekspansi...
Platinum Cineplex Ekspansi Bisnis ke Kawasan BSD City
4 jam yang lalu
Resesi Amerika Makin...
Resesi Amerika Makin Dekat? Inflasi Diramal Sentuh Level Tertinggi sejak 1991
5 jam yang lalu
Alamtri Resources Gelar...
Alamtri Resources Gelar Buka Puasa Bersama 1.000 Anak Yatim
5 jam yang lalu
Dukung BI, QRIS Tap...
Dukung BI, QRIS Tap Bisa Dipakai lewat Wondr by BNI
5 jam yang lalu
25 Korporasi Raksasa...
25 Korporasi Raksasa Antre IPO hingga Pertengahan Maret, Berikut Rinciannya
8 jam yang lalu
Infografis
Syarat Penderita Diabetes...
Syarat Penderita Diabetes Diperbolehkan untuk Puasa
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved