Garuda Gaet Maskapai dari Timor Leste

Kamis, 28 Agustus 2014 - 18:40 WIB
Garuda Gaet Maskapai dari Timor Leste
Garuda Gaet Maskapai dari Timor Leste
A A A
JAKARTA - PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) telah menandatangani nota kesepahaman kerja sama komersial dengan maskapai penerbangan Timor Leste, Air Timor S.A., di Dili, Timor Leste.

Dalam keterangan rilis yang diterima Sindonews, Kamis (28/8/2014), penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan oleh Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar dan Direktur Air Timor Belchior Francisco Bento Alves Pereira.

Penadatangan tersebut disaksikan Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono dan Perdana Menteri Timor Leste Xanana Gusmao.

Penandatanganan kerja sama komersial tersebut dilaksanakan berkaitan dengan rencana pengoperasian layanan penerbangan reguler dari Indonesia menuju Timor Leste, dan sebaliknya, dengan rute penerbangan Denpasar-Dili (pp) mulai Oktober 2014.

Penerbangan tersebut akan dilayani sebanyak satu kali setiap hari dengan pesawat Boeing 737-500 berkapasitas 96 penumpang, terdiri dari 12 kursi penumpang business class dan 84 kursi penumpang economy class.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6978 seconds (0.1#10.140)