Jiwa Wirausahawan Penduduk Indonesia Masih Lemah

Jum'at, 17 Oktober 2014 - 14:15 WIB
Jiwa Wirausahawan Penduduk Indonesia Masih Lemah
Jiwa Wirausahawan Penduduk Indonesia Masih Lemah
A A A
YOGYAKARTA - Gubernur Daerah Istimewa (DI) Yogyakarta, Sri Sultan Hamengkubuwono X menyayangkan jiwa wirausahawan penduduk Indonesia secara umum masih tergolong lemah.

Hal tersebut ditunjukkan dengan masih banyaknya angka pengangguran di Indonesia, terutama pengangguran terbuka pada penduduk yang mengenyam pendidikan tinggi.

"Logikannya, setelah mengenyam pendidikan tinggi, jiwa wirausaha seseorang harusnya lebih kental. Karena kognisi usaha yang semakin berkembang, seiring dengan tingginya jenjang pendidikan," terang Sri Sultan, dalam sambutannya di acara Gerakan Oneintwenty, Business Coach Training (BCT), Yogyakarta.

Namun pada kenyataannya, lanjut Sri Sultan, di dalam diri sebagian masyarakat Indonesia, tidak dijumpai motivasi usaha yang kuat.

"Yang ada justru motivasi untuk hidup pada posisi aman dan nyaman. Salah satunya menjadi pegawai," paparnya.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7952 seconds (0.1#10.140)