Pembangunan Waduk Tak Akan Pengaruhi Sektor Transportasi

Kamis, 30 Oktober 2014 - 23:00 WIB
Pembangunan Waduk Tak Akan Pengaruhi Sektor Transportasi
Pembangunan Waduk Tak Akan Pengaruhi Sektor Transportasi
A A A
JAKARTA - Ketua masyarakat Transportasi Indonesia, Danang Parikesit mengemukakan, pembangunan sektor transportasi di Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-Pera) tidak akan terpengaruh program prioritas pembangunan waduk.

Menurut Danang, pemerintahan saat ini juga mempunyai titik prioritas pembangunan di sektor transportasi.

"Saya rasa tidak akan memberikan pengaruh signifikan. Sebab, infrastruktur jalan di Kementerian PU-Pera akan tetap berjalan. Contohnya, penambahan jalan termasuk perbaikan jalan nasional. Bahkan, akan lebih tepat sasaran karena bisa lebih terintegrasi," ujarnya kepada Sindo.

Danang menuturkan, koordinasi infrastruktur di sektor pekerjaan umum dan perumahan rakyat akan dilakukan bersama Kementerian Perhubungan yang fokus masalah transportasi. (Baca: Kementerian PU-Pera Akan Bangun 5 Waduk Per Tahun)

Sebagai informasi, Kementerian Pekerjaan Umum sebelum digabung bersama Kementerian Perumahan Rakyat, memiliki anggaran 2015 sebesar Rp81,338 triliun. Sementara Kementerian Perumahan Rakyat selama tahun 2015 memiliki anggaran sekitar Rp5 Triliun.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5591 seconds (0.1#10.140)