BI: Pidato Presiden di APEC Direspon Positif Investor

Kamis, 13 November 2014 - 19:19 WIB
BI: Pidato Presiden...
BI: Pidato Presiden di APEC Direspon Positif Investor
A A A
JAKARTA - Gubernur Bank Indonesia (BI) Agus Martowardojo menilai pidato Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat di APEC memperoleh respon sangat positif dari investor.

"Saya melihat itu dari respon para investor, khususnya yang ada di luar negeri itu menyambut baik. Dan saya merasa sekarang ini adalah fokusnya kepada implementasi," ujar dia di Gedung BI, Jakarta, Kamis (13/11/2014).

Lebih lanjut dia mengatakan, banyak investor yang menunggu langkah konkrit yang akan dilaksanakan Presiden Jokowi untuk mencapai visi yang telah disampaikan di forum internasional tersebut.

"Besar harapan kami bahwa, nanti ada pertemuan satu lagi di ASEAN maupun di G20. Saya melihat di antara negara-negara, khususnya negara yang mempunyai pemerintahan yang baru, masyarakat dunia betul-betul menunggu, bagaimana visi dan program daripada presiden terpilih yang baru itu," tuturnya.

Menurut Agus, saat ini Indonesia banyak dibandingkan dengan India. Hal ini lantaran pemerintahan yang baru di India sangat kuat dalam melakukan reformasi struktural.

"Dan itu disambut baik, dan sekarang ini Indonesia banyak ditunggu-tunggu bagaimana konkrit daripada perencanaan dan visi dari presiden," pungkasnya.
(gpr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7708 seconds (0.1#10.140)