Maybank Kim Eng Raih ECM Tertinggi di ASEAN‎

Selasa, 27 Januari 2015 - 17:24 WIB
Maybank Kim Eng Raih...
Maybank Kim Eng Raih ECM Tertinggi di ASEAN‎
A A A
JAKARTA - Maybank Kim Eng kembali memimpin perolehan Pasar Modal Ekuitas (equity capital market/ECM)‎ dengan volume deal tertinggi untuk ECM Bookrunners di ASEAN pada 2014.

"Untuk jajaran ekuitas, Maybank Kim Eng mempertahankan posisi sebagai waralaba ekuitas terbesar di ASEAN dengan trade value tertinggi di 2014," kata CEO Maybank Kim Eng John Chong ‎di 2014 Dealogic ASEAN League Table‎ dalam rilisnya, Selasa (27/1/2015).

Selain itu, Maybank Kim Eng juga memperoleh predikat sebagai Best Broker di ASEAN oleh Alpha Southeast Asia serta mempertahankan dominasi dan kekuatan di Thailand sebagai broker terbaik selama 13 tahun berturut-turut.

"Meskipun terdapat situasi menantang di 2014, Maybank Kim Eng terus memperkuat posisinya dalam Investment Banking di ASEAN. Sementara, kami mempertahankan kinerja solid di Malaysia, kami juga menghasilkan perkembangan yang kuat di region," terang dia.

Sepanjang tahun, Maybank Kim Eng memimpin beberapa deal ternama baik di Malaysia maupun regional, hal ini mendorong Maybank Kim Eng ke posisi atas di region.

Di antara deal ECM yang telah dieksekusi adalah Initial Public Offering (IPO) atas Boustead Plantations Berhad sebesar USD359.1 juta, IPO terbesar di Malaysia untuk 2014 dan IPO atas 7-Eleven Malaysia Holdings Berhad sebesar USD259.8 juta (yang dianugerahi sebagai Best IPO Deal (Malaysia) oleh the Asset Triple A dan The Edge).
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0821 seconds (0.1#10.140)