Perbankan Diminta Punya Skema Khusus Bunga Kredit

Rabu, 25 Februari 2015 - 15:27 WIB
Perbankan Diminta Punya Skema Khusus Bunga Kredit
Perbankan Diminta Punya Skema Khusus Bunga Kredit
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) meminta agar perbankan nasional memiliki skema khusus terkait suku bunga kredit. Terutama, untuk perbankan yang berorientasi pada ekspor.

"Saya minta agar ada scheme-scheme khusus kesana (suku bunga kredit), terutama yang berkaitan dengan pertanian, perkebunan yang usaha-usaha kecil dan menengah, serta berorientasi ekspor," ucapnya di Jakarta, Rabu (25/2/2015).

Selain itu, lanjut dia, perbankan pelat merah juga masih memerlukan likuiditas yang lebih agar bisa ekspansi di pasar. Sebab, perbankan BUMN dinilai masih belum memiliki capital yang kuat.

"Ya kemarin sudah disampaikan bahwa mereka memerlukan likuiditas yang lebih agar bisa ekspansi pasar, bisa mengeluarkan uang lebih banyak kepada usaha kecil, mikro, menengah," imbuh dia.

Menurutnya, perbankan BUMN sedianya akan diberikan suntikan modal melalui Penyertaan Modal Negara (PMN) untuk meningkatkan likuiditasnya. Sayang, pengajuan PMN untuk beberapa perbankan pelat merah tersebut ditolak parlemen.

"Kondisi itu sebetulnya kemarin memang mau kita suntikkan PMN, tapi karena tidak disetujui di dewan ya. Mungkin tahun depan kita akan usahakan lagi," pungkasnya.
(izz)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6508 seconds (0.1#10.140)