Tahun Politik, Dirut Bulog Wanti-wanti Perajin Tahu Tempe Jangan Dipolitisasi

Kamis, 02 Februari 2023 - 17:55 WIB
Buwas -sapaan akrab Budi Waseso- mengaku khawatir bila ada pihak yang memanfaatkan para perajin tahu tempe untuk kepentingan kepentingan politik dan bisnisnya semata jelang tahun politik. Foto/Dok
JAKARTA - Direktur Utama (Dirut) Perum Bulog, Budi Waseso mengingatkan, jangan sampai perajin tahu tempe dimanfaatkan untuk kepentingan tertentu menjelang tahun politik di 2024. Buwas -sapaan akrab Budi Waseso- mengaku khawatir bila ada pihak yang memanfaatkan para perajin tahu tempe untuk kepentingan kepentingan politik dan bisnisnya semata.

"Ini tahun politik ini, jangan sampai perajin tahu tempe digulirkan untuk kepentingan-kepentingan politik, jangan," ungkap Buwas saat ditemui di tempat kerjanya, Kamis (2/2/2023).





Sebaliknya, dia justru ingin memenuhi kebutuhan para industri kecil tersebut melalui suplai kedelai dengan harga yang murah. Namun, langkah itu cukup berat lantaran adanya praktik kartel.

Buwas mengaku Bulog akan menerima ancaman bila aksi korporasi itu dilakukan. "Justru itu saya ingin memenuhi ini, sudah lama saya ingin memenuhi itu. Tapi pasti ada yang enggak nyaman," ucap dia.

Adapun Bulog menerima penugasan dari pemerintah untuk mendatangkan 350.000 ton kedelai. Bahkan, jumlah itu lebih kecil dari komitmen yang diperoleh perusahaan yakni 500.000 ton lebih kedelai.



Menurutnya, 500.000 ton kedelai itu bisa didatangkan secara bertahap. Di mana setiap bulannya akan ada 50.000 ton hingga 100.000 ton kedelai yang disuplai ke Indonesia.

Buwas sendiri enggan membocorkan nama negara mitra yang dimaksud. Dia beralasan Bulog akan dipersulit, bila nama negara diketahui pesaing.

"Saya tidak mau sebut nama negaranya, kalau saya sebutin negaranya di kunci lagi, nanti dipersulit lagi karena ini sudah melakukan kartel gitu lho, jadi gak mudah saya bilang," katanya.
(akr)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More