Menjaga Pertumbuhan Stabil di Tengah Tantangan Industri Aset Kripto

Minggu, 11 Juni 2023 - 15:55 WIB
Kembangkan Fitur Baru

Untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pengguna, Tokocrypto terus melakukan inovasi dan memperkenalkan fitur-fitur terbaru. Fitur-fitur ini antara lain: Profit and Loss, Easy Buy/Sell, New Live Chat, dan Price Alert.

Profit and Loss, yang dapat melihat laporan total keuntungan dan kerugian dalam periode tertentu. Dengan begitu, pengguna bisa melakukan analisis dan mendapatkan strategi trading yang lebih baik.

Easy Buy/Sell, ini menawarkan cara yang lebih jelas dan mudah bagi pengguna untuk membeli dan menjual aset kripto. Dengan antarmuka perdagangan dan Wallet yang disederhanakan dan lebih fresh, tidak perlu lagi menelusuri fungsi produk yang rumit untuk memulai.

New Live Chat, ini membuat Customer Support Tokocrypto bisa terhubung dengan pengguna secara real-time. Dengan bantuan artificial intelligence (AI) akan menjadi lebih intuitif, cepat, akurat, dan sangat membantu pengguna.

Price Alert, pengguna akan mendapatkan notifikasi yang muncul secara real-time ketika harga sudah menyentuh target yang telah ditentukan. Dengan begitu, tidak ketinggalan momentum beli dan jual di harga yang sesuai.

"Riset internal kami menunjukkan bahwa para pengguna membutuhkan fitur komprehensif dan informatif agar mereka dapat bertransaksi dalam waktu sangat singkat untuk memaksimalkan keuntungan dari trading. Pada akhirnya berbagai fitur yang kami hadirkan akan mendorong pengguna untuk mitigasi potensi risiko dan keuntungan lebih baik, yang mendorong performa trading mencapai tujuan investasi," ucap Rieka.

Komitmen Transparan dan Keamanan

Menurut Rieka, komitmen terhadap keamanan dan transparansi tetap menjadi prioritas utama Tokocrypto. Platform ini secara rutin melakukan audit ISO 27017 dan 27001, serta telah menerima penghargaan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) atas partisipasinya dalam pengukuran Financial Integrity Rolling on Money Laundering and Terrorism Financing (FIR on ML/TF) Tahun 2022.

Tokocrypto juga merilis Proof of Reserves (PoR) untuk membuktikan dan memverifikasi bahwa perusahaan memiliki dana yang mencukupi untuk menutupi semua aset pengguna secara secara utuh (1:1), serta menjaga dana tersebut dengan aman. Secara akumulatif, per 1 Mei 2023 total ekuitas yang dimiliki Tokocrypto adalah USD171,37 juta atau setara Rp2,541 triliun.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More