Perkuat Kolaborasi, PT MNC Guna Usaha Indonesia Kunjungi Factory PT Sany Indonesia Machinery di Karawang

Sabtu, 16 September 2023 - 09:15 WIB
MNC Guna Usaha kunjungi pabrik alat berat SANY. Foto/Ist
JAKARTA - PT MNC Guna Usaha Indonesia menjadi salah satu perusahaan multifinance tepercaya dan terkemuka di Indonesia. Saat ini PT MNC Guna Usaha Indonesia bekerja sama dengan PT Sany Perkasa untuk pembiayaan alat berat , dan kerja sama itu dinilai mampu memberikan pilihan penyediaan produk alat berat yang andal dengan pembiayaan yang fleksibel.



PT MNC Guna Usaha Indonesia berkesempatan mengunjungi factory PT Sany Indonesia Machinery di Karawang yang berfokus pada produksi alat berat SANY di Indonesia. Sedangkan PT Sany Perkasa berfokus pada penjualan alat berat di Indonesia dan saat ini product line yang dijual PT Sany Perkasa adalah excavator, drilling rig, dan wheel loader.





Kunjungan PT MNC Guna Usaha Indonesia ke factory PT Sany Indonesia Machinery di Karawang ini selain memang untuk memperkuat kolaborasi, sekaligus menghadiri acara "Proud of You Gala Dinner 2023” dan tentu hal ini didedikasikan untuk para pelanggan berbagai produk SANY di Tanah Air.

“Memang kolaborasi yang terjalin antara PT MNC Guna Usaha Indonesia dan PT Sany Perkasa semakin dekat. Tentu kolaborasi yang terjalin ini akan berpengaruh terhadap kerja sama yang sudah terjalin hingga saat ini. Salah satunya untuk menjawab tantangan kebutuhan pembiayaan alat berat di Indonesia,” kata Miron Durait Panjaitan, Direktur PT MNC Guna Usaha Indonesia, dikutip Sabtu (16/9/2023).



“Adanya MNC Guna Usaha Indonesia tentu akan menambah kolaborasi yang ada, apalagi penjualan excavator SANY telah menduduki posisi pertama di pasar indonesia sejak 2020-2022, dan hingga Q3 2023 penjualan SANY berada di posisi pertama yang semuanya dilakukan oleh PT Sany Perkasa,” timpal Hery Yudianto, Chief Marketing Officer PT. Sany Perkasa.



PT MNC Guna Usaha Indonesia berkomitmen untuk terus bekerja sama serta berkolaborasi dengan baik dengan PT Sany Perkasa dan dapat selalu mendukung pilihan penyediaan produk alat berat yang aandal dengan pembiayaan yang fleksibel untuk dapat “Bersama Membangun Indonesia”.
(uka)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More