Begini Strategi Prakerja Kembangkan Bisnis UMKM

Selasa, 12 Desember 2023 - 20:36 WIB
Prakerja berupaya untuk kembangkan UMKM. Foto/Dok
JAKARTA - Program Prakerja ikut andil membantu para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah ( UMKM ) untuk dapat mengembangkan usahanya dengan melibatkan para alumni Prakerja. Upaya tersebut diwujudkan melalui pilot project Kumpul Jasa.



Kumpul Jasa yang merupakan akronim dari ‘Kumpul, Jadi Bisa’. Edisi pertama ini diawali di wilayah Jember, Jawa Timur. Terdapat berbagai jenis UMKM yang dibantu, seperti kuliner hingga kerajinan tangan.

Head Komunikasi Prakerja, Lydia Maria Kusnadi, mengatakan, Kumpul Jasa Jember merupakan program penjodohan atau matchmaking untuk mempertemukan alumni-alumni Prakerja dengan pelaku UMKM secara langsung.



“Tujuannya adalah agar manfaat Prakerja tidak hanya dapat dirasakan oleh para alumni saja, namun juga kepada masyarakat umum yang lebih luas,” kata Lydia melalui keterangan pers, Selasa (12/12/2023).

Menurutnya, UMKM Indonesia memiliki potensi yang luar biasa untuk dikembangkan. Kementerian Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (KemenKopUKM) pada 2021 mencatat setidaknya terdapat 64,2 juta unit UMKM di Indonesia.

Angka tersebut berperan dalam penyerapan sebanyak 117 juta tenaga kerja, atau sebanyak 97% tenaga kerja Indonesia di dunia usaha. Besarnya angka tersebut turut mencatatkan peran UMKM terhadap perekonomian nasional (PDB) hingga sebesar 61,1%.

Pada Juni 2023 lalu, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan menyebutkan sebanyak 22,68 juta unit UMKM berhasil melakukan onboarding ke ekosistem digital. Jika dihitung secara kasar, artinya baru sekitar sepertiga dari jumlah UMKM di Indonesia yang memasuki ekosistem digital.

Melihat potensi tersebut, Prakerja berupaya ikut andil untuk mendampingi UMKM Indonesia memasuki ekosistem digital melalui pilot project Kumpul Jasa.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More