Ekspor Januari 2024 Anjlok 8,34%, Bahan Bakar Mineral Jadi Biang Kerok

Kamis, 15 Februari 2024 - 12:01 WIB
Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan ekspor Indonesia pada Januari 2024. FOTO/dok.SINDOnews
JAKARTA - Badan Pusat Statistik ( BPS ) melaporkan ekspor Indonesia pada Januari 2024 tercatat USD20,52 miliar atau menyusut 8,34% dibandingkan Desember 2023. Secara tahunan ekspor Januari 2024 merosot 8,06%.

Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti menjelaskan ekspor migas tercatat USD1,39 miliar atau menurun 5,49%. Sementara itu, nilai ekspor non-migas merosot hingga 8,54% menjadi USD19,13 miliar.

"Penurunan nilai ekspor Januari didorong oleh penurunan ekspor non-migas terutama pada kelompok barang bahan bakar mineral dengan kode HS27 dengan andil 3,85%," ujar dia dalam konferensi pers, di Jakarta, Kamis (15/2/2024).





Tidak hanya itu, biji logam, terak dan abu dengan kode HS26 2,21%, serta logam mulia dan perhiasan permata dengan andil penurunan mencapai 1,49%. Sementara, penurunan ekspor migas didorong oleh penurunan nilai ekspor hasil minyak dengan andil penurunan sebesar 0,89%.



"Secara tahunan, penurunan nilai ekspor didorong oleh ekspor non-migas, terutama bahan bakar mineral, logam mulia dan perhiasan, dan mesin serta perlengkapan elektrik dan bagiannya," ujar Amalia.
(nng)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More