Tol Pekanbaru-Dumai, Tarik Minat Investor dan Ramah Gajah

Jum'at, 25 September 2020 - 15:52 WIB
Tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131,5 km yang baru diresmikan Presiden Jokowi diklaim telah mengundang minat investor. Foto/Ilustrasi
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja meresmikan Tol Pekanbaru-Dumai sepanjang 131,5 km. Tol ini merupakan bagian dari jalan tol trans Sumatera sepanjang 2.878 km yang membentang dari Lampung hingga Aceh sebagai koridor utama.

Jokowi mengaku telah mendapat laporan bahwa keberadaan tol ini telah mengundang minat investor. "Saya mendapatkan laporan bahwa keberadaan jalan tol ini sudah mengundang minat investasi untuk mengembangkan usaha di sekitar jalur tol ini," katanya saat meresmikan Tol Pekanbaru-Dumai secara virtual, Jumat (25/9/2020).

(Baca Juga: Resmi, Tol Pekanbaru-Dumai Dibuka Presiden Jokowi)



Presiden menuturkan, investor-investor tersebut berminat untuk membangun kawasan industri hingga fasilitas pariwisata. Jokowi menegaskan, jika terealisasi, investasi-investasi tersebut akan membuka banyak lapangan pekerjaan bagi masyarakat.

"Seperti membangun kawasan industri yang ini akan membuka lapangan pekerjaan. Mengembangkan perumahan juga akan membuka lapangan pekerjaan. Kemudian mengembangkan fasilitas pariwisata yang ini juga akan membuka lapangan pekerjaan," ujarnya.

Presiden menambahkan, tumbuhnya sentra-sentra ekonomi baru ini tentu akan meningkatkan aktivitas perekonomian wilayah dan kemudian membuka lapangan kerja yang lebih banyak lagi bagi generasi muda.

Karena itu, Jokowi menekankan bahwa minat para investor ini harus direspons secara cepat sehingga dapat mendukung pengembangan daerah. "Minat investor untuk ikut mendukung pengembangan daerah seperti ini harus direspons dengan cepat. Sehingga pemda dan masyarakat dapat merasakan manfaat yang lebih banyak dari keberadaan infrastruktur yang dibangun pemerintah," pungkasnya.

(Baca Juga: Posisi Kewajiban Neto Investasi Internasional Indonesia Meningkat)

Untuk diketahui, Tol Pekanbaru-Dumai terdiri dari Seksi I pekanbaru-Minas 9,5 km, Seksi II Minas-Kandis Selatan 24,1 km, Seksi III Kandis Selatan-Kandis Utara 16,9 km, Seksi IV Kandis Utara-Duri Selatan 26,25 km, Seksi V Duri Selatan-Duri Utara 29,40 km, dan Seksi VI JC Duri-Dumai 25,44 km. Selain itu tol ini juga memiliki enam buah simpang susun dan lima buah terowongan gajah di kawasan konservasi.
(fai)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More