Berlangsung Saat Puasa, IIMS 2021 Siap Digelar Secara Hybrid
Jum'at, 09 April 2021 - 21:30 WIB
JAKARTA - Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2021 siap diselenggarakan pada 15 – 25 April mendatang. Pameran otomotif ini akan bertempat di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Project Manager IIMS Hybrid 2021 Rudy MF mengatakan, IIMS Hybrid 2021 akan berlangsung selama 11 hari. Hal spesial pada penyelenggaraan di tahun ini adalah selain penerapan protokol kesehatan di era new normal, pameran ini juga bertepatan dengan bulan Ramadan.
“Kalau bicara bulan puasa, bulan Ramadan, tentu saya banyak belajar dari teman-teman JIExpo Kemayoran yang sudah menyelenggarakan Jakarta Fair selama 7 tahun kalau tidak salah. Itu berturut-turut bahkan 45 hari bertemu dengan suasana Ramadan,” katanya dalam Press Conference IIMS Hybrid 2021 secara virtual, Jumat (9/4/2021).
Kata dia, tentunya kondisi ini diharapkan tidak menghalangi masyarakat untuk berkunjung ke pameran dan juga melakukan transaksi. Lanjut Rudy, IIMS Hybrid 2021 akan dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat. Diharapkan para pengunjung bisa merasa nyaman saat berada di pameran.
Sementara itu, pembatasan jumlah pengunjung offline tentu menjadi suatu hal yang mutlak untuk memenuhi protokol kesehatan. Akan tetapi, pihak IIMS 2021 sudah menyuguhkan fasilitas laman yang dapat di akses oleh pengunjung.
Project Manager IIMS Hybrid 2021 Rudy MF mengatakan, IIMS Hybrid 2021 akan berlangsung selama 11 hari. Hal spesial pada penyelenggaraan di tahun ini adalah selain penerapan protokol kesehatan di era new normal, pameran ini juga bertepatan dengan bulan Ramadan.
“Kalau bicara bulan puasa, bulan Ramadan, tentu saya banyak belajar dari teman-teman JIExpo Kemayoran yang sudah menyelenggarakan Jakarta Fair selama 7 tahun kalau tidak salah. Itu berturut-turut bahkan 45 hari bertemu dengan suasana Ramadan,” katanya dalam Press Conference IIMS Hybrid 2021 secara virtual, Jumat (9/4/2021).
Kata dia, tentunya kondisi ini diharapkan tidak menghalangi masyarakat untuk berkunjung ke pameran dan juga melakukan transaksi. Lanjut Rudy, IIMS Hybrid 2021 akan dilaksanakan dengan protokol kesehatan yang ketat. Diharapkan para pengunjung bisa merasa nyaman saat berada di pameran.
Sementara itu, pembatasan jumlah pengunjung offline tentu menjadi suatu hal yang mutlak untuk memenuhi protokol kesehatan. Akan tetapi, pihak IIMS 2021 sudah menyuguhkan fasilitas laman yang dapat di akses oleh pengunjung.
(nng)
Lihat Juga :
tulis komentar anda