Melesat 90%, Indofarma Raup Penjualan Bersih Rp849,32 Miliar

Jum'at, 30 Juli 2021 - 23:38 WIB
“Perseroan juga berkomitmen untuk terus membantu upaya pemerintah dalam percepatan penanganan pandemi Covid-19 dengan menyediakan produk farmasi dan alat kesehatan, serta pelayanan kesehatan,” ujar Arief.

Emiten berkode saham INAF itu memperoleh izin edar yang diberikan oleh BPOM RI untuk produk generik Oseltamivir Phosphate 75 mg sebagai antiviral.

Baca Juga : Erick dan Anin Berbagi Kepemilikan di Klub Sepak Bola Kasta III Inggris



Guna menjamin pasokan kepada masyarakat, perseroan optimistis meningkatkan kapasitas produksi yang pada awalnya hanya 4 juta kapsul menjadi 10 juta kapsul dengan strategi pemastian pengadaan bahan baku dari pemasok negara lain dan dengan penambahan lini produksi.

Pada akhir semester I-2021, perseroan memperoleh izin edar yang diberikan oleh BPOM RI untuk produk generik Ivermectin 12 mg. Realisasi produksi perseroan untuk produk Ivermectin 12 mg hingga Juli 2021 sebanyak sembilan juta tablet. Perseroan telah mengantisipasi kebutuhan masyarakat dengan meningkatkan kapasitas existing hingga 12 juta tablet per bulan.
(dar)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More