Ngeri, Harga Sewa Pesawat Garuda Indonesia ke Lessor Bisa Tembus Ratusan Miliar per Bulan

Kamis, 28 Oktober 2021 - 16:34 WIB
2. Boeing 777-300 ER

Harga sewa pesawat Boeing 777-300 ER per bulan adalah USD 1.330.000 (Rp 18,9 Miliar). Harga sewa pesawat ini belum termasuk biaya perawatan dan operasional maskapai yang ditanggung sendiri oleh pihak maskapai penerbangan.

Garuda Indonesia menyewa 10 pesawat Boeing 777-300 ER. Dengan demikian, harga sewa pesawat tipe ini yang harus dibayarkan Garuda Indonesia sebesar Rp 189 Miliar per bulan. Biaya sewa Boeing 777-300 ER ini menjadi biaya sewa pesawat terbesar dari berbagai tipe pesawat yang dimiliki Garuda Indonesia.

Untuk harga jual pesawat tipe Boeing 777-300 ER seperti yang dilanir www.airliners.net adalah diperkirakan sekitar USD 156 Juta atau sekitar Rp 2,1 Triliun. Harga ini tentu jauh di atas harga sewa per bulannya. Maka tidak heran jika Garuda lebih memilih menyewanya.

Untuk varian Boeing 777-300ER, Garuda Indonesia mempunyai 2 versi (konfigurasi premium dengan kabin first class & non-first class):

Boeing 777-300ER (8 first class, 38 business class & 268 economy class)

- PK-GIF

- PK-GIG (livery Kepresidenan) Boeing 777-300ER (26 business class & 367 economy class)

- PK-GIA

- PK-GIC
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More