Imbas Covid-19, Menperin Sebut Pertumbuhan Industri Hanya Berkisar 0,7%

Rabu, 22 April 2020 - 17:52 WIB
Kementerian Perindustrian (kemenperin) mengkoreksi target pertumbuhan industri pada 2020 menjadi 2,5% dari sebelumnya dipatok 5,3% imbas dari pandemi virus corona (Covid-19). Foto/Dok
JAKARTA - Kementerian Perindustrian (kemenperin) mengkoreksi target pertumbuhan industri pada 2020 menjadi 2,5% dari sebelumnya dipatok 5,3%. Hal ini terjadi sebagai imbas dari pandemi virus corona (Covid-19) yang melanda Indonesia.

Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan pertumbuhan industri 2,5% itu berdasarkan asumsi jika pertumbuhan ekonomi berkisar 2,4% hingga 2,5%. Namun apabila kondisi semakin memburuk, maka pertumbuhan industri akan semakin menurun.

"Apabila Covid-19 berdampak buruk hingga memukul pertumbuhan ekonomi ke angka 0,5%, maka pertumbuhan industri diprediksi akan berkisar 0,7 hingga 0,8 %," Kata Agus di saat konferensi video di Jakarta, Selasa (21/4/2020).



Meski ada penurunan proyeksi, lanjut Agus, sesuai dengan PMI sampai Maret, manufaktur masih menunjukkan geliat yang baik. Hal itu pun tercermin dari realisasi kontribusi ekspor manufaktur yakni 78,96% dari seluruh sektor.

Kinerja pengapalan sektor manufaktur nasional pada tiga bulan pertama tahun ini meningkat 10,11% dibanding periode yang sama tahun lalu. Menurut dia, industri manufaktur mulai mengalami tekanan sejak Maret 2020, namun data ekspor industri manufaktur dalam periode Januari-Maret masih memberikan kinerja yang baik

"Sayang sekali memang kondisi yang sedang baik-baiknya ini harus dihadapkan pada kondisi pandemi covid-19. Tapi tidak apa-apa, kita hadapi bersama-sama dan InsyaAllah kita akan menang," tandasnya.
(akr)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More