Simpanan di Bank Menggemuk, Pertanda UMKM Mulai Sehat

Rabu, 13 April 2022 - 14:11 WIB
Simpanan UMKM di bank mulai mengalami kenaikan. Foto/Ilustrasi/MPI
JAKARTA - Staf Khusus Menteri Bidang Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan, Kementerian Koperasi UKM Riza Damanik mengatakan, kondisi UMKM saat ini sudah lebih baik jika dibandingkan dengan tahun di masa awal pandemi. Perbaikan bisa dilihat, salah satunya lewat indikator kenaikan simpanan UMKM antara Maret-April 2022.



Riza pun menyebut berdasarkan data yang dihimpun oleh Bank Rakyat Indonesia (BRI), ada peningkatan simpanan UMKM sebesar 6,3% di kuartal I 2022.

"Artinya ada penanbahan kapasitas menabung dari UMKM kita," ujar Rizal dalam Market Review IDXChanel, Rabu (13/4/2022).



Selain itu, tambah Riza, perbaikan juga bisa dilihat dari penjualan eceran di bulan Maret 2022 yang mengalami peningkatan signifikan. "Dari indikasi itu, di tahun 2022 kami semakin optimistis akan mengalami pertumbuhan yang cukup baik," sambungnya.

Pertumbuhan tersebut juga disebabkan oleh mulai kembalinya aktivas masyarakat karena PPKM sudah dilonggarkan. Pelonggaran PPKM bisa menekan dampak kenaikan dan implementasi pajak.

Menurut Rizal saat ini sudah mulai banyak UMKM yang mengubah pola transaksi dari yang sebelumnya menggunakan uang tunai, menjadi QR Code.



"Kita menang harus memanfaatkan perubahan teknologi yang ada, ke depan akan kita tambah lagi UMKM go digital," pungkasnya.
(uka)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More