Harga Telur Melonjak, Tembus Rp26.500 per Kg di Peternak

Selasa, 23 Agustus 2022 - 08:55 WIB
"Ternyata telur dan beras naik karena BPNT. Semua itu tidak serta merta peternak menerima kenaikan yang dratis hanya maksimal 10% dari harga normal," ucapnya. Suwardi memperkirakan harga telur akan kembali normal pada awal September mendatang.



Sementara itu, berdasarkan pantauan MPI di Pasar Ikopol, Mangunjaya, Bekasi, harga telur ayam tembus Rp31.000/kg dari harga normal Rp 25.000/kg. Pedagang mengatakan harga tersebut sudah sejak seminggu yang lalu.

"Naik udah seminggu yang lalu. Pusing saya yang jual. Dari harga Rp27.000, Rp28.000, Rp29.000, Rp30.000, sekarang saya jual Rp31.000/kg. Pedagang di sini jualnya juga segitu. Karena kita kan samain," ujar Siti, Pedagang Sembako saat ditemui MPI di lokasi, Senin (22/8/2022).

Dia mengatakan, harga yang ia banderol itu pun hanya dapat untung Rp1.000. Sebab, pembelian dari agennya, Siti sudah merogoh kocek Rp30.000/kg.
(ind)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More