Peduli Korban Gempa Cianjur, Peruri Salurkan Ratusan Paket Sembako

Kamis, 24 November 2022 - 18:48 WIB
“Alhamdulillah BUMN telah membentuk Satuan Tugas (Satgas) Bencana di setiap provinsi, sehingga kolaborasi ini semakin mempermudah koordinasi dalam penyaluran bantuan agar lebih efektif,” ujarnya melalui keterangan tertulis, Kamis (24/11/2022).



Pihaknya akan terus memantau perkembangan pemulihan Cianjur dan siap untuk terus memberikan bantuan dan dukungan sesuai yang dibutuhkan masyarakat.

Berdasarkan data BNPB per Kamis (24/11) sore, jumlah korban luka-luka sebanyak 2.046 orang, pengungsi 62.545 orang, dan kerugian materil rumah rusak sebanyak 56.311 unit rumah.

Dampak gempa tersebut terjadi di 15 titik kecamatan, antara lain Cianjur, Karangtengah, Warungkondang, Cugenang, Cilaku, Cibeber, Sukaresmi, Bojongpicung, Cikalongkulon, Sukaluyu, Pacet, Gekbrong, Mane, dan Haurwangi.
(ind)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More