IHSG Sesi I Turun Tipis ke 6.848, Sektor Teknologi Terkoreksi Paling Dalam

Selasa, 28 Februari 2023 - 12:04 WIB
loading...
IHSG Sesi I Turun Tipis...
IHSG ditutup melemah pada perdagangan sesi pertama hari ini, Selasa (28/2/2023). FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah tipis 0,09% atau 6,45 poin ke level 6.848 pada perdagangan sesi pertama hari ini, Selasa (28/2/2023). Pagi ini, indeks dibuka di level 6.854 dan sempat menyentuh angka tertingginya di level 6.890.

Hingga penutupan sesi pertama, total volume saham yang diperdagangkan sebanyak 11,70 miliar dengan nilai transaksi mencapai Rp5,70 triliun, adapun frekuensi perdagangan siang ini tercatat sebanyak 725.815 kali.

Sebanyak enam sektor mengalami koreksi dengan sektor teknologi melemah 0,85%, sektor non siklikal turun 0,71%, sektor infrastruktur turun 0,50%, sektor keuangan turun 0,33%, sektor siklikal turun 0,32%, serta sektor bahan baku dan sektor kesehatan yang kompak melemah 0,16%.



Sementara itu, empat sektor lainnya mengalami penguatan dengan sektor industri naik 4,12%, sektor transportasi naik 1,92%, sektor energi naik 1,02%, dan sektor properti naik 0,31%.

Di sisi lain, indeks LQ45 turun 0,22% ke level 946, indeks IDX30 turun 0,16% ke level 492, sedangkan indeks JII naik 0,53% ke level 581 dan indeks MNC36 naik 0,09% ke level 355.

Adapun, tiga saham yang masuk dalam deretan top gainers yakni, PT Bank MNC Internasional Tbk (BABP) yang naik 13,19% ke level Rp103, PT United Tractors Tbk (UNTR) naik 12,81% ke level Rp28.400, dan PT Trisula International Tbk (TRIS) naik 12,07% ke level Rp260.



Sementara saham-saham yang menempati top losers yakni, PT Jaya Swarasa Agung Tbk (TAYS) turun 6,92% ke Rp242, PT Buana Lintas Lautan Tbk (BULL) turun 6,34% ke Rp133, dan PT Sari Kreasi Boga Tbk (RAFI) turun 5,81% ke Rp81.

Di samping itu, tiga saham yang teraktif diperdagangkan antara lain, PT Wulandari Bangun Laksana Tbk (BSBK), PT Jasa Berdikari Logistics Tbk (LAJU), dan PT Solusi Sinergi Digital Tbk (WIFI).
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
IHSG Berpotensi Menguat...
IHSG Berpotensi Menguat Pekan Depan, Investor Pantau Data Inflasi dan Ekonomi AS
10 Saham Paling Boncos...
10 Saham Paling Boncos dalam Sepekan 21-25 April 2025, Intip Daftarnya
Rapor Bursa Sepekan:...
Rapor Bursa Sepekan: IHSG Naik 3,74 Persen, Market Cap Tumbuh Rp441 Triliun
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
IHSG Akhir Pekan Dibuka...
IHSG Akhir Pekan Dibuka Hijau ke 6.660, Unilever Pimpin Top Gainers
Prabowo: Kalau Pangan...
Prabowo: Kalau Pangan Aman, Nggak Usah Takut Saham Naik Turun
Pasar Saham Menghijau,...
Pasar Saham Menghijau, IHSG Dibuka Menguat ke Level 6.455
IHSG Dibuka Hijau Hari...
IHSG Dibuka Hijau Hari Ini, Naik ke Level 6.444
Berjalannya Negosiasi...
Berjalannya Negosiasi dengan Amerika Jadi Katalis Positif bagi Bursa
Rekomendasi
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Disertai Dentuman Keras, Tinggi Kolom Abu Vulkanik 4.000 Meter
Arne Slot Cetak Sejarah,...
Arne Slot Cetak Sejarah, Bawa Liverpool Juara di Musim Debut
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
Berita Terkini
Inovasi BNIdirect Raih...
Inovasi BNIdirect Raih 3 Penghargaan dari The Digital Banker
5 jam yang lalu
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
5 jam yang lalu
Dampak Tarif Trump,...
Dampak Tarif Trump, Penerimaan Bea Cukai AS Pecah Rekor Tembus Rp259 Triliun per April
6 jam yang lalu
Jual Beli Properti di...
Jual Beli Properti di Jakarta, Wajib Pahami Aturan BPHTB Ini
7 jam yang lalu
Wamenkop Ferry Juliantono...
Wamenkop Ferry Juliantono Beberkan Enam Tugas Utama Koperasi Desa Merah Putih
8 jam yang lalu
Elnusa Petrofin Perluas...
Elnusa Petrofin Perluas Distribusi BBM Pembangkit di Kalimantan Barat
8 jam yang lalu
Infografis
Fenomena Ikan yang Hidup...
Fenomena Ikan yang Hidup di Laut Dalam Bermunculan ke Permukaan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved