Indonesia dan Belanda Sepakat Perkuat Kerja Sama Keuangan

Minggu, 16 April 2023 - 08:30 WIB
loading...
Indonesia dan Belanda...
Sri Mulyani saat berbincang dengan Menkeu Belanda Sigrid Kaag. Foto/InstagramSMI
A A A
JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani menyebut bahwa Belanda dan Indonesia sepakat untuk memperkuat penerapan keuangan transisi. Keuangan transisi memiliki peran penting bagi banyak negara di dunia.



"Tidak hanya membantu mendekarbonisasi ekonomi, keuangan transisi juga memperkuat pertumbuhan dan perkembangan ekonomi negara yang menerapkannya," ujar Sri melalui akun Instagramnya @smindrawati di Washington DC, Sabtu malam (15/4/2023).

Indonesia terus memantau setiap progres dari agenda ini. Dalam postingannya, Sri mengakui dia merasa sangat senang berkesempatan bertemu dengan Menkeu Belanda Sigrid Kaag.

"Senang sekali, saya berkesempatan bertemu dengan @sigridkaag dan membahas tindak lanjut dari upaya mengatasi perubahan iklim tersebut. Beliau baru saja mengemban tanggung jawab sebagai Co-Chair Koalisi Menteri Keuangan untuk Aksi Iklim periode 2023-2025," ucap Sri.

Salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah dengan mengkolaborasikan Koalisi dengan G20, ketika isu transisi hijau dan kebijakan untuk memobilisasi sumber pendanaan swasta dapat berkontribusi pada prioritas agenda keuangan berkelanjutan dalam keketuaan G20 India.



"This is our spirit in working together…!" tutup Sri.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2220 seconds (0.1#10.140)