Menko Airlangga: Realisasi KUR Capai Rp105,47 Triliun per 30 Juni 2023

Jum'at, 14 Juli 2023 - 15:07 WIB
loading...
Menko Airlangga: Realisasi...
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto. FOTO/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian melaporkan realisasi penyaluran Kredit Usaha Rakyat (KUR) mencapai Rp105,47 triliun diberikan kepada 1,91 juta debitur per 30 Juni 2023. Penyaluran KUR kembali normal seperti sebelum pandemi Covid-19 .

"Penyaluran tahun ini lebih memenuhi aspek tepat sasaran mendorong debitur KUR naik kelas dan memperluas penyaluran kredit kepada debitur KUR baru," ujar Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto melalui pernyataannya, dikutip, Jumat (14/7/2023).



Dia merinci saldo pokok yang berasal dari satu plafon pinjaman per 30 Juni sebesar Rp466 triliun yang disalurkan kepada 41,67 juta debitur KUR, dengan Non-Performing Loan (NPL) posisi April 2023 terjaga di level 1,63%. Sampai dengan April 2023, sebanyak 52% debitur bergradasi ke akses pembiayaan yang lebih tinggi serta peningkatan porsi debitur KUR baru dari 50% pada tahun 2022 menjadi 79% atau sebanyak 761 ribu debitur KUR baru pada April 2023.

Terkait mengurangi dampak El-Nino yang berpengaruh dalam ketahanan pangan nasional, pemerintah mendorong percepatan implementasi Kredit Usaha Alsintan (KUA) melalui penetapan KMK tentang besaran subsidi bunga/subsidi marjin KUA.



Pemerintah juga menyepakati target plafon KUR tahun 2023 menjadi Rp297 triliun dengan memperhatikan kecukupan anggaran subsidi bunga/subsidi marjin KUR di tahun 2023 untuk membayar kewajiban pembayaran subsidi bunga/subsidi marjin yang tertunda secara bertahap di tahun 2023 dan tahun 2024. Target penyaluran ini lebih tinggi karena terdapat lonjakan penyaluran KUR akibat peningkatan permintaan kredit UMKM dan sebagai instrumen stimulus pengungkit ekonomi saat pandemi Covid-19.

"Diharapkan momentum evaluasi KUR semester I ini dapat mendorong penyaluran KUR yang lebih berkualitas di semester II tahun 2023 untuk meningkatkan dukungan terhadap sektor usaha kecil dan menengah sehingga mampu memberikan dampak yang positif bagi pertumbuhan ekonomi, menciptakan lapangan kerja, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat," tuturnya.
(nng)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Realisasi Program Makan...
Realisasi Program Makan Bergizi Gratis Capai Rp710,5 Miliar, Jangkau 2 Juta Penerima
Realisasi Anggaran Ditjen...
Realisasi Anggaran Ditjen Bina Adwil Capai 98,41% di 2024
Punya Peran Penting...
Punya Peran Penting untuk Pangan, Airlangga Dorong Kemajuan Industri Pupuk
Pemerintah Buka Peluang...
Pemerintah Buka Peluang Pembentukan Family Office di IKN dan Bali
Realisasi Anggaran IKN...
Realisasi Anggaran IKN Rp5,5 T per Mei 2024, Selama 3 Tahun Habiskan Rp72,5 Triliun
Airlangga Ungkap Pemasok...
Airlangga Ungkap Pemasok Program Susu Gratis Prabowo
KUR BRI Bikin Agen BRILink...
KUR BRI Bikin Agen BRILink Komariah Tumbuh Pesat dan Usaha Sembako Bertahan dari Persaingan
Sehari Laku 100 Mangkuk...
Sehari Laku 100 Mangkuk Lebih, Warung Mi Ayam Ini Makin Laris Berkat KUR BRI
Cerita Sukses UMKM Asal...
Cerita Sukses UMKM Asal Bogor, Bikin Bisnis Susu Kedelai Jadi Naik Kelas
Rekomendasi
Makna di Balik 2 Minggu:...
Makna di Balik 2 Minggu: Single Terbaru Glenn Samuel yang Menyentuh Hati
Berkah Ramadan, KPN...
Berkah Ramadan, KPN Corp Salurkan Bantuan untuk Sekolah Anak-anak Kurang Mampu
Jabat Dirut PT PFN,...
Jabat Dirut PT PFN, Ifan Seventeen Pamer Punya Rumah Produksi Sejak 2019
Berita Terkini
Pertamina EP Serahkan...
Pertamina EP Serahkan Pengelolaan Wilayah Migas ke Mitra KSO
3 jam yang lalu
Tarif Tol Jakarta-Jogja...
Tarif Tol Jakarta-Jogja Usai Diskon 20% Lebaran 2025, Rogoh Kocek Segini
3 jam yang lalu
Kunjungi Semarak Festival...
Kunjungi Semarak Festival Ramadan Persembahan Pegadaian di 61 Lokasi Seluruh Indonesia
3 jam yang lalu
BNI Gandeng Duluin Perluas...
BNI Gandeng Duluin Perluas Inklusi Keuangan, Bikin Karyawan Sejahtera
3 jam yang lalu
Bisnis di Eropa Runtuh...
Bisnis di Eropa Runtuh Memaksa Raksasa Gas Rusia Jual Aset Properti Mewahnya
4 jam yang lalu
PLN IP Targetkan Penambahan...
PLN IP Targetkan Penambahan Daya Listrik 2.000 MW di 2025
4 jam yang lalu
Infografis
Akhirnya, Ukraina Sepakati...
Akhirnya, Ukraina Sepakati Gencatan Senjata 30 Hari dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved