Gerakkan Ekraf dan UMKM Daerah, Sandiaga Uno Hadirkan Sinema Keliling di Jambi

Selasa, 18 Juli 2023 - 11:15 WIB
loading...
Gerakkan Ekraf dan UMKM...
Sinema keliling bisa menggerakan UMKM. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Upaya menggerakkan sektor ekonomi kreatif ( ekraf ) terus dilakukan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif melalui program Festival Film Bulanan. Salah satunya dengan menggelar kegiatan Sinema Keliling.



Sinema Keliling merupakan bagian dari program Roadshow Festival Film Bulanan 2023 yang berisikan pemutaran film-film pendek karya anak bangsa, dipadukan dengan berbagai hiburan, seperti musik, pertunjukan kesenian, stand up comedy, dan lain sebagainya.

Hingga hari ini, Sinema Keliling telah sukses digelar di 5 kota, yaitu Yogyakarta, Bandung, Surabaya, Mataram, dan yang terakhir dilaksanakan pada tanggal 7 - 9 Juli 2023, berlokasi di Alun-Alun Garuda, Muara Bulian, Batanghari, Jambi berkolaborasi dengan pelaku kreatif lokal dan komunitas lokal Batanghari, MAP Creative Production.

Acara yang mengusung tema AyoNontonFilm ini menayangkan beberapa Film Terpilih Festival Film Bulanan dan film lokal. Di antaranya film ‘Bersama Membangun Negeri’, ‘Penjara Segara’, ‘We’, ‘Pepadu’, ‘Mendayung Harapan’, ‘Bagurau’, dan ‘Selembar Mimpi’.

Hari pertama Sinema Keliling dibuka oleh Mohammad Amin selaku Direktur Musik, Film, dan Animasi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bersama Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief. Kemudian dilanjutkan dengan diskusi bersama perwakilan komunitas lokal yang bertajuk 'Dialog Malam'.

Berbeda dengan Sinema Keliling sebelumnya, Sinema Keliling kali ini melibatkan lebih dari 50 UMKM. Salah satu pedagang, Naila dari UMKM Luntilah, mengatakan sangat merasa terbantu dengan adanya Sinema Keliling di Batanghari, Jambi,

"Senang banget, karena dari sini kami bisa jualan, dapat customer baru. Semoga lebih banyak acara kayak gini, supaya kami bisa dapat kesempatan lagi untuk jualan," ujar Naila.

Senada dengan Naila, Muhammad Rizki Afandi dari UMKM Mie Sekotak juga mengungkapkan pendapatnya, "Alhamdulillah ramai, yang biasanya cuma laku 20-30 kotak, ini sampai terjual 200 kotak per hari”, ungkapnya.

Selain bazar UMKM, Sinema Keliling Batanghari, Jambi juga diramaikan dengan kompetisi Mobile Legends yang menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung. Selanjutnya ada pula fashion carnaval dari SMA 6 Batanghari yang menampilkan kostum dari bahan-bahan daur ulang.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan kegiatan Sinema Keliling memang diharapkan menjadi lokomotif untuk menggerakkan ekonomi kreatif di daerah sekaligus alternatif hiburan bagi masyarakat.

“Semoga kegiatan ini bisa menjadi trigger dan inspirasi untuk masyarakat umum dan sineas lokal khususnya agar membuat acara serupa bahkan lebih baik lagi, sehingga ekosistem perfilman Indonesia akan semakin kuat dan ekonomi kreatif kita bisa terus bertumbuh,” tutur Sandiaga dalam keterangannya, Selasa (18/7/2023).

Mohammad Amin juga menambahkan pengembangan ekonomi kreatif yang berkelanjutan memerlukan sinergi, kolaborasi dan integrasi multi-stakeholder. "Kita tidak bisa melakukannya sendiri, pemerintah pusat dan daerah, akademisi, swasta, media, masyarakat lokal, pelaku kreatif dan konsumen secara keseluruhan perlu berperan, terlibat, bersinergi dan berkolaborasi untuk mencapai tujuan bersama", ujar Mohammad Amin.

Tercatat total pengunjung Sinema Keliling di Batanghari, Jambi mencapai ribuan pengunjung yang terdiri dari anak-anak, pelajar, komunitas, hingga masyarakat umum. Berbagai tanggapan pun muncul setelah terselenggaranya acara Sinema Keliling.



"Acaranya sungguh luar biasa ya, bisa meningkatkan kreativitas pemuda-pemudi di sini juga. Semoga acara ini tiap tahunnya bisa berlangsung terus dan bisa lebih baik lagi. Pokoknya keren banget," ujar Lila, salah satu pengunjung.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
iNews Media Group, MNC...
iNews Media Group, MNC Financial Services, dan MPStore Kolaborasi Dorong Digitalisasi UMKM
Raup Rp180 Juta per...
Raup Rp180 Juta per Bulan, Azlina Jadi Inspirasi Perempuan UMKM
Waroeng Tani, Bukti...
Waroeng Tani, Bukti Nyata Manfaat Pendanaan BRI untuk Bisnis hingga Lintas Generasi
PNM Dukung Perempuan...
PNM Dukung Perempuan Mandiri ala Kartini Masa Kini
Dukungan BRI Antar Usaha...
Dukungan BRI Antar Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Rambah Pasar Internasional
KEK MNC Lido City, Ikon...
KEK MNC Lido City, Ikon Baru Pariwisata dan Industri Kreatif Indonesia!
Rumah BUMN SIG Dampingi...
Rumah BUMN SIG Dampingi 495 UMKM Naik Kelas, Serap 1.869 Tenaga Kerja
Difasilitasi BRI, Pengusaha...
Difasilitasi BRI, Pengusaha UMKM Asal Sidoarjo Ini Sukses Tembus Pasar Ekspor
Lahan Sikam Salurkan...
Lahan Sikam Salurkan Pendanaan Rp257,89 Miliar kepada 3.591 Borrower
Rekomendasi
Meghan Markle Kesal...
Meghan Markle Kesal Taylor Swift, hingga Beyonce Tolak Tampil di Podcastnya
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron 'Mencintaimu Sekali Lagi' Eps 119-120: Proses Arini Menerima Kembali Lingga
Panggung Megah Penuh...
Panggung Megah Penuh Warna, Legenda & Kejutan Hadir di Road To Kilau Raya ‘Panggung Kelana’
Berita Terkini
Zona Niaga Terbaru Dukung...
Zona Niaga Terbaru Dukung Ekosistem Kota Mandiri di Tangerang
17 menit yang lalu
Prabowo: Kalau Pangan...
Prabowo: Kalau Pangan Aman, Nggak Usah Takut Saham Naik Turun
29 menit yang lalu
3 Tahun Berturut-turut...
3 Tahun Berturut-turut Pertumbuhan Ekonomi Negara Eropa Ini Nol Persen
1 jam yang lalu
BUMN hingga TNI-Polri...
BUMN hingga TNI-Polri Bangun Gudang Penyimpanan Beras, Prabowo Siapkan Biaya Khusus
1 jam yang lalu
Maknai Hari Kartini,...
Maknai Hari Kartini, BRI Berdayakan Wanita Indonesia melalui Program BRInita
1 jam yang lalu
Gubernur BI Perry Warjiyo...
Gubernur BI Perry Warjiyo Wanti-wanti Ancaman Perang Tarif AS-China
1 jam yang lalu
Infografis
3 Tujuan Rusia Menempatkan...
3 Tujuan Rusia Menempatkan Pesawat Tempur di Papua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved