Wapres Sebut Pembangunan IKN Sejalan dengan Konsep Ekonomi Syariah

Jum'at, 04 Agustus 2023 - 12:20 WIB
loading...
Wapres Sebut Pembangunan...
Pembangunan IKN Nusantara dinilai sejalan dengan prinsip ekonomi syariah. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin mengungkapkan tujuan pembangunan Ibu Kota Negara ( IKN ) Nusantara di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) sejalan dengan konsep ekonomi dan keuangan syariah.



"Tujuan pembangunan IKN juga sejalan dengan konsep ekonomi dan keuangan syariah yang inklusif dan universal, serta menjunjung tinggi prinsip keadilan, keseimbangan, dan kebersamaan," ungkap Wapres dalam sambutannya saat mengukuhkan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) di Samarinda, Kalimantan Timur, Jumat (4/8/2023).

Oleh sebab itu, kata Wapres, sudah selayaknya ekonomi dan keuangan syariah juga didorong untuk lebih berkembang di wilayah Provinsi Kalimantan Timur. Menurut Wapres, potensi lokal yang besar berpadu dengan semangat tinggi pemerintah daerah, bisa menjadi energi positif bagi lahirnya sumber pertumbuhan baru dan penguatan ketahanan ekonomi wilayah.

Wapres pun mengatakan kekayaan sumber daya alam yang terkandung di daerah yang dikenal sebagai Benua Etam harus terus dikelola secara berkelanjutan dan inklusif demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.

"Saya mengapresiasi kerja sama pemerintah daerah dan para pemangku kepentingan melalui sejumlah program pengembangan ekonomi dan keuangan syariah di wilayah ini," papar Wapres.

Lebih lanjut, Wapres mengatakan pada sektor jasa keuangan syariah, Keberadaan IKN juga akan berdampak pada peningkatan arus perputaran uang di wilayah Kalimantan Timur. "Lembaga keuangan syariah harus lebih didorong untuk mengambil peran strategis dan menangkap peluang besar ini," katanya.

Di samping itu, tambah Wapres, Kementerian Keuangan mencatat, dari 2014 hingga 2022, Surat Berharga Syariah Negara untuk pendanaan pembangunan proyek strategis di wilayah Kalimantan Timur mencapai sekitar Rp6,48 triliun.



"Jajaki pengembangan instrumen keuangan syariah sebagai sumber pendanaan pembangunan oleh Pemprov Kalimantan Timur. KNEKS agar memberikan pendampingan dalam proses pengkajian hingga implementasinya," tandasnya.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Investor Baru Masuk...
5 Investor Baru Masuk IKN, Total Investasi Sentuh Rp2,42 Triliun
Dampingi Wapres Gibran,...
Dampingi Wapres Gibran, Waketum Kadin Clarissa Tanoesoedibjo Dukung Pengembangan AI
KEKSI 2024, Sektor Halal...
KEKSI 2024, Sektor Halal Jadi Penopang Ekonomi Syariah
4 Investor IKN Kantongi...
4 Investor IKN Kantongi HGB 160 Tahun, Siapa Saja?
Biaya Sewa Tenant di...
Biaya Sewa Tenant di IKN Gratis 2 Tahun, Berminat?
Siap-siap! Pegawai Otorita...
Siap-siap! Pegawai Otorita Pindah ke IKN Mulai Maret 2025
Anggaran Otorita IKN...
Anggaran Otorita IKN Kena Potong Rp1,15 Triliun, Pak Bas Ungkap Dampaknya
Dana PU di APBN Diblokir,...
Dana PU di APBN Diblokir, Pembangunan IKN Terancam Mangkrak?
IKN Ditutup untuk Umum...
IKN Ditutup untuk Umum sampai 7 Februari 2025, Ada Apa?
Rekomendasi
RUU KUHAP Bolehkan Laporan...
RUU KUHAP Bolehkan Laporan Polisi via Medsos, Sahroni: Potensi Pungli Bisa Diminimalisir
Tebar Kebaikan di Ramadan,...
Tebar Kebaikan di Ramadan, Semprong Berbagi Kebahagiaan dengan Anak Yatim
Ultimatum Perusahaan...
Ultimatum Perusahaan yang Belum Bayar THR, Kemenaker: Hari Ini Batas Paling Lambat
Berita Terkini
Jelang Idulfitri, BPH...
Jelang Idulfitri, BPH Migas Pastikan Pasokan BBM dan LPG di Sumut Aman
52 menit yang lalu
Susunan Lengkap Pengurus...
Susunan Lengkap Pengurus Danantara, Ada Mantan Presiden hingga Konglomerat
1 jam yang lalu
Periode Ramadan-Idlfitri,...
Periode Ramadan-Idlfitri, Pertamina Patra Niaga Berbagi dan Tebar Promo
1 jam yang lalu
Dewan Penasihat Danantara...
Dewan Penasihat Danantara Diisi Tokoh Asing, Ray Dalio hingga Mantan PM Thailand
1 jam yang lalu
IHSG Sesi Siang Turun...
IHSG Sesi Siang Turun 2,30% saat Ada 555 Saham Berjatuhan
2 jam yang lalu
Bonus Hari Raya Driver...
Bonus Hari Raya Driver Gojek Tuntas: Roda Dua Rp900 Ribu, Gocar Rp1,6 Juta
2 jam yang lalu
Infografis
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan,...
HGU 100 Tahun Dipermasalahkan, UU IKN Digugat Warga Dayak ke MK
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved