Sambut Visi Indonesia, Perusahaan Asal Jerman Lakukan Ekspansi ke Tanah Air

Jum'at, 04 Agustus 2023 - 16:59 WIB
loading...
Sambut Visi Indonesia,...
Kembangkan bisnis, ifm buka kantor di Jakarta. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - PT Ifm electronic mengembangkan bisnisnya ke Indonesia. Perusahaan yang berdiri sejak 1969 di Essen, Jerman , ini siap menjadikan visi Indonesia 4.0 menjadi nyata dalam industri Indonesia.



Di Indonesia ifm electronic hadir melalui PT ifm electronic Indonesia yang didirikan pada 10 October 2022. Namun, perusahaan ini meresmikan kantornya pada 3 Agustus 2023. Sejak sepuluh bulan terakhir, PT ifm electronic Indonesia telah menyiapkan kantor barunya serta merekrut karyawan-karyawan baru.

“Alasan kami memilih kantor di Indonesia, seperti yang dikatakan Presiden Joko Widodo di Hannover, adalah karena visi Indonesia untuk masuk menjadi 10 negara dengan perekonomian terbesar di dunia,” jelas Simon Evans, Chief Sales Officer ifm electronics, dalam keterangannya, Jumat (4/8/2023).

Evans menambahkan, kehadiran ifm electronic sebagai pemimpin industri otomasi di Indonesia menjadi jawaban atas visi Presiden Joko Widodo.

Secara khusus, Jakarta dipilih sebagai lokasi untuk kantor cabang di Indonesia karena beberapa alasan. Pertama, terdapat lebih banyak sumber daya manusia yang berkualitas. Kedua, lokasi Jakarta yang dekat dengan berbagai macam industri dan sebagian besar pelanggan ifm electronic berlokasi tidak jauh dari Jakarta.

Dalam dunia industri , ifm electronic memiliki spesialisasi industri yang beragam, seperti industri makanan dan minuman, otomotif, mobile machine, air, logistik, pelabuhan, pertambangan, dan masih banyak lagi. Di Indonesia, ifm akan lebih berfokus pada industri makanan dan minuman juga otomotif yang dianggap cocok karena besarnya pertumbuhan pasar industri tersebut.

“Kita akan fokus pada industri makanan & minuman dan otomotif,” ujar Evans.

Sejalan dengan visi Making Indonesia 4.0, PT ifm electronic Indonesia berencana untuk membuka cabang di berbagai wilayah Indonesia seiring pertumbuhan perusahaan.

“Kami melihat Indonesia sebagai pasar yang besar dan potensial,” jelas Jhon Afri Cryman, National Sales Manager PT ifm electronic Indonesia.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
IHSG Hari Ini Berakhir...
IHSG Hari Ini Berakhir Perkasa di Level 6.678, Nilai Transaksi Tembus Rp10,05 T
Jakarta jadi Kota Ketiga...
Jakarta jadi Kota Ketiga Emirates Travel Store di Asia
Deretan Gedung Pendidikan...
Deretan Gedung Pendidikan Garapan Waskita, Lengkap dengan Nilai Proyeknya
Genjot Transformasi...
Genjot Transformasi Digital, Anak Usaha Raksasa Telekomunikasi Jerman Perluas Pasar di RI
3 Tahun Berturut-turut...
3 Tahun Berturut-turut Pertumbuhan Ekonomi Negara Eropa Ini Nol Persen
Contact Center Perusahaan...
Contact Center Perusahaan Penyedia Outsourching Beri Solusi SDM Terbaik
Bidik Pasar Singapura,...
Bidik Pasar Singapura, KIN dan Morinaga Kolaborasi Hadirkan Inovasi Susu Premium
Meluruskan Persepsi...
Meluruskan Persepsi dan Menguak Rahasia MSG Melalui Demo Masak
Ekspansi Kedai Kopi...
Ekspansi Kedai Kopi RI Tembus Pasar Australia
Rekomendasi
PPP Siap Muktamar, Sekjen:...
PPP Siap Muktamar, Sekjen: Tak ada Pergantian Pengurus Wilayah dan Cabang
Jepang Kenalkan Rudal...
Jepang Kenalkan Rudal dengan Kecepatan Lebih dari 9.000 Km per-Jam
DPRD Jakarta Minta Dispenda...
DPRD Jakarta Minta Dispenda Jeli Kawal Kebijakan Penurunan Pajak Tarif BBM Kendaraan
Berita Terkini
Intip Cara Hemat Belanja...
Intip Cara Hemat Belanja Online di Tengah Ekonomi Menantang
4 jam yang lalu
Teknologi AI Dorong...
Teknologi AI Dorong Pengembangan Industri Pertambangan
5 jam yang lalu
Dorong PNBP, AUKSI dan...
Dorong PNBP, AUKSI dan DJKN Jatim Perkuat Ekosistem Lelang Sukarela
5 jam yang lalu
Lawan Tarif Trump, Kemendag...
Lawan Tarif Trump, Kemendag Siapkan 21 Perjanjian Dagang Baru dengan Berbagai Negara
6 jam yang lalu
United Tractors Tebar...
United Tractors Tebar Dividen Rp7,81 Triliun, Catat Kapan Cairnya
7 jam yang lalu
Rumah BUMN SIG Dorong...
Rumah BUMN SIG Dorong Pemasaran Produk UMKM Rembang
7 jam yang lalu
Infografis
Kabar 100 Warga Gaza...
Kabar 100 Warga Gaza Dikirim ke Indonesia Disangkal Kemlu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved