Usai Kemarin Terjungkal, IHSG Hari Ini Bangkit ke Posisi 6.751

Kamis, 02 November 2023 - 17:05 WIB
loading...
Usai Kemarin Terjungkal,...
IHSG hari ini menguat lebih dari 1%. Foto/FaisalRahman/MPI
A A A
JAKARTA - Seharian menguat, indeks harga saham gabungan atau IHSG hari ini berada di zona hijau pada sesi terakhir perdagangan. IHSG ditutup naik 108,96 poin atau 1,64% ke level 6.751.



Pada penutupan perdagangan, Kamis (2/11/2022), terdapat 370 saham menguat, 167 saham melemah, dan 215 saham stagnan. Transaksi perdagangan mencapai Rp10,8 triliun dari 25,9 miliar saham yang diperdagangkan.

Indeks LQ45 naik 2,28% ke 898,922, indeks JII menguat 0,14% ke 517,396, indeks IDX30 melesat 2,33% ke 464,289, dan indeks MNC36 melonjak 1,9% ke 346,554.

Untuk indeks sektoral, mayoritas menguat yakni energi 0,83%, barang baku 1,78%, industri 0,21%, non-siklikal 0,33%, siklikal 0,67%, keuangan 1,42%, properti 2,39%, teknologi 3,49%, transportasi 0,77%. Sedangkan indeks yang melemah ada sektor kesehatan 0,66% dan infrastruktur 1,4%.

Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Krida Jaringan Nusantara Tbk (KJEN) naik 21,15% ke Rp126, PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) naik 14,52% ke Rp71, dan saham PT Logindo Samudramakmur Tbk (LEAD) naik 12,07% ke Rp65.

Saham-saham yang masuk top losers antara lain PT Distribusi Voucher Nusantara Tbk (DIVA) turun 19,70% di Rp212, PT Telefast Indonesia Tbk (TFAS) turun 15,79% di Rp1040, dan PT Makmur Berkah Amanda Tbk (AMAN) merosot 10,74% di Rp133.

Sedangkan tiga saham yang teraktif diperdagangkan antara lain, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI), PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI), PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO).



Penguatan hari ini membalikkan arah IHSG yang terjadi kemarin. Seperti diketahui pada penutupan perdagangan Rabu (1/11/2023), IHSG ditutup anjlok 1,63% sehingga kehilangan 109,79 poin dan berada di level 6.642.

(uka)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Sempat Ambruk 7%, IHSG...
Sempat Ambruk 7%, IHSG Ditutup Turun 3,84% ke Level 6.223
BEI Beberkan Penyebab...
BEI Beberkan Penyebab IHSG Terpuruk 6% Lebih hingga Trading Halt
IHSG Longsor hingga...
IHSG Longsor hingga 6%, Wamen Investasi Soroti Soal Konsistensi Kebijakan Pemerintah
Dasco Pastikan Sri Mulyani...
Dasco Pastikan Sri Mulyani Tidak Mundur, Kondisi Fiskal RI Kuat
Dasco dan Anggota DPR...
Dasco dan Anggota DPR Datangi BEI usai IHSG Anjlok Parah, Ada Apa?
IHSG Suram, Analis:...
IHSG Suram, Analis: Investor Khawatir dengan Ekonomi RI dan Pasar Keuangan
Ketentuan Trading Halt,...
Ketentuan Trading Halt, Bursa Saham Bisa Kena Suspensi Jika Turun 15%
IHSG Sentuh Level 6.076...
IHSG Sentuh Level 6.076 usai Kehilangan 6,12 Persen, Mayoritas Sektor Berdarah-darah
Deretan Saham Ini Berjatuhan...
Deretan Saham Ini Berjatuhan Saat IHSG Terjun Bebas 5 Persen ke 6.146
Rekomendasi
Perjuangan Mat Solar...
Perjuangan Mat Solar Hak Ganti Rugi Tanah Rp3,3 Miliar, Belum Diterima hingga Akhir Hayat
ITS Terima 1.547 Mahasiswa...
ITS Terima 1.547 Mahasiswa di SNBP 2025, Kamu Termasuk?
Cara Gadai BPKB Motor...
Cara Gadai BPKB Motor Buat Lebaran, Mudah dan Praktis!
Berita Terkini
Komitmen PLN Icon Plus...
Komitmen PLN Icon Plus dalam Mewujudkan Eco Industrial Park
8 menit yang lalu
Kebutuhan BBM dan LPG...
Kebutuhan BBM dan LPG Tinggi, Satgas Ramadan dan Idulfitri Pertamina Memudahkan
34 menit yang lalu
TBS Energi Tuntaskan...
TBS Energi Tuntaskan Divestasi PLTU Batu Bara di Minahasa Utara
1 jam yang lalu
Sri Mulyani: Saya di...
Sri Mulyani: Saya di Sini, Berdiri dan Tidak Mundur
1 jam yang lalu
Makin Suram, OECD Pangkas...
Makin Suram, OECD Pangkas Proyeksi Ekonomi Indonesia Jadi 4,9% di 2025
1 jam yang lalu
HIPKI dan APKI Tanda...
HIPKI dan APKI Tanda Tangani MoU Dukung Hilirisasi Kelapa Indonesia
2 jam yang lalu
Infografis
Inggris Saat Ini Menghadapi...
Inggris Saat Ini Menghadapi Ancaman 800 Rudal Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved