Menteri ESDM: Divestasi Saham Vale Tetap 14%, di Luar Itu B2B

Kamis, 09 November 2023 - 13:49 WIB
loading...
Menteri ESDM: Divestasi...
Menteri ESDM, Arifin Tasrif mengungkapkan, proses divestasi saham PT Vale Indonesia Tbk ke Holding BUMN Pertambangan MIND ID hingga kini masih terus berjalan. Foto/Dok
A A A
KARAWANG - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral atau ESDM , Arifin Tasrif mengungkapkan, proses divestasi saham PT Vale Indonesia Tbk ke Holding BUMN Pertambangan MIND ID hingga kini masih terus berjalan. Pasalnya diakui Arifin, di kementeriannya tidak ada masalah apapun.

"Oke, oke jalan. Secara rencana pengembangan, tidak ada masalah di Kementerian ESDM," jelasnya ketika ditemui usai peresmian PLTS Terapung Cirata di Purwakarta, hari ini, Kamis (9/11/2023).



Diungkapkan Arifin, saat ini kedua perusahaan tersebut masih berdiskusi mengenai harga saham yang akan dialihkan tersebut. "Kemudian juga untuk divestasi jumlah sahamnya sudah diputuskan nah negosiasi aja nih berapa nilainya," urainya.

Mengenai penambahan porsi saham yang akan di divestasikan, Arifin mengatakan hal itu merupakan keputusan business to business (B2B) antara INCO dan MIND ID. "Ya, jadi 14 persen (saham) di luar itu B2B," imbuhnya.



Sebelumnya Menteri ESDM, Arifin Tasrif memastikan Pemerintah akan menjadi pemilik saham mayoritas PT Vale Indonesia Tbk usai dilakukannya proses divestasi emiten berkode saham INCO tersebut.

"Ya pokoknya mayoritas lah Indonesia," ujarnya ketika ditemui usai Rapat Terbatas (Ratas) dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan beberapa menteri terkait di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu (8/11/2023) kemarin.

Namun, ketika ditanya perihal hasil pembicaraan dalam ratas tersebut, Arifin hanya mengatakan semua masih dalam proses. "Belum ini, belum apa, di dalam masih berproses," imbuhnya.

Ia hanya bilang, keputusan akhir pemerintah mengenai divestasi saham Vale ini akan diumumkan pada Jumat. "Hari Jumat lah, hari Jumat," lanjutnya.

Arifin juga menegaskan tidak ada pemangkasan lahan konsensi tambang Vale di kontrak yang baru nanti. "Nggak ada (Lahan diciutkan)," pungkasnya.
(akr)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Program Mudik Bersama,...
Program Mudik Bersama, Grup MIND ID Berangkatkan 2.173 Pemudik
Anggota Holding MIND...
Anggota Holding MIND ID Mulai Masuk Ekosistem Pasar Fisik Emas Digital di ICDX
TBS Energi Tuntaskan...
TBS Energi Tuntaskan Divestasi PLTU Batu Bara di Minahasa Utara
21 Proyek Hilirisasi...
21 Proyek Hilirisasi Masuk Tahap Pertama, Nilai Investasi Rp652 Triliun
Maroef Sjamsoeddin Didapuk...
Maroef Sjamsoeddin Didapuk Jadi Dirut MIND ID Gantikan Hendi Prio Santoso
Prabowo Instruksikan...
Prabowo Instruksikan Pengecer LPG 3 Kg Aktif Lagi, Begini Respons Bahlil
MIND ID Kembangkan Generasi...
MIND ID Kembangkan Generasi Muda lewat Pendidikan dan Olah Raga
Impor LPG Capai 7 Juta...
Impor LPG Capai 7 Juta Ton Per Tahun, Prabowo Minta Cepat Dipangkas
AI Meningkatkan Hilirisasi...
AI Meningkatkan Hilirisasi Mineral Indonesia Menuju Keberlanjutan dan Daya Saing Global
Rekomendasi
8 Cara Cegah Asam Urat...
8 Cara Cegah Asam Urat dan Kolesterol Tinggi Kambuh saat Lebaran, Jangan Kalap Makan!
FIFA Yakin Indonesia...
FIFA Yakin Indonesia Pecah Rekor 88 Tahun Lolos Piala Dunia
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek dan Tol MBZ Macet Parah pada Hari Pertama Lebaran
Berita Terkini
BRI Dorong UMKM Kota...
BRI Dorong UMKM Kota Depok Naik Kelas Lewat Program Klasterku, Pelaku Usaha Beri Apresiasi
1 jam yang lalu
Sri Mulyani Pede Mudik...
Sri Mulyani Pede Mudik dan Lebaran Angkat Ekonomi Daerah, Ini 2 Pendorongnya
2 jam yang lalu
Bagi-bagi Takjil dan...
Bagi-bagi Takjil dan Layanan Kesehatan, BNI Hadir di Posko Mudik Malang
2 jam yang lalu
Bukan Gimmick, Pertamina...
Bukan Gimmick, Pertamina Hadirkan Antar Gratis Bright Gas & Promo Refill Berhadiah Cashback
3 jam yang lalu
Perputaran Uang Lebaran...
Perputaran Uang Lebaran 2025 Diprediksi Turun, Sinyal Peringatan Ekonomi RI?
4 jam yang lalu
Bulog Serap Gabah Petani...
Bulog Serap Gabah Petani Capai 725.000 Ton Setara Beras, Rekor 10 Tahun Terakhir
5 jam yang lalu
Infografis
10 Makanan Khas Lebaran...
10 Makanan Khas Lebaran di Indonesia selain Opor dan Ketupat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved