PLN Gelar Program Bedah Rumah Veteran di NTT

Jum'at, 10 November 2017 - 23:02 WIB
PLN Gelar Program Bedah Rumah Veteran di NTT
PLN Gelar Program Bedah Rumah Veteran di NTT
A A A
JAKARTA - PLN Wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) bekerja sama dengan Korem 161 Wira Sakti menggelar program bedah rumah bagi veteran di Provinsi NTT. Dalam program tersebut, tak hanya dilakukan renovasi, namun disertai juga pemberian bantuan kelengkapan rumah tangga.

Salah seorang veteran pejuang pro-integrasi Timor-Timur yang mendapat bantuan PLN, Simpliso Da Costa, mengaku program tersebut membuatnya semakin bangga menjadi bagian dari bangsa Indonesia.

"Di sekitar Desa Oebelo ini banyak pengungsi dari Timor-Timur, dan saya bangga sebagai veteran pejuang pro-integrasi mendapat bantuan dari PLN ini. Jujur saya semakin komit mencintai bangsa dan negara Indonesia ini,” ungkap Da Costa dalam siaran pers yang diterima SINDOnews, Jumat (10/11/2017).

Da Costa berharap, bantuan serupa juga akan menyentuh para keluarga veteran lainnya yang tersebar di berbagai daerah di NTT. Menurutnya, masih banyak veteran pro-integrasi yang masih kesulitan dan menempati tempat tinggal yang kurang layak.

General Manager PT PLN (Persero) Wilayah NTT Christyono mengatakan, di NTT terdapat 17 rumah veteran yang telah diperbaiki, yakni 14 rumah di Kabupaten Atambua, di Desa Malenten, Desa Faturika dan Desa Naitimu, serta tiga rumah lainnya di Desa Oebelo dan Desa Tuapukan Kabupaten Kupang.

Secara keseluruhan, kata dia, untuk tahun ini PLN memberikan bantuan bedah rumah bagi veteran di tiga provinsi yaitu NTT, Papua dan Papua Barat. Total rumah yang diperbaiki sebanyak 73 unit.

"Program bantuan rumah untuk keluarga veteran ini sebagai penghargaan tinggi kami kepada para veteran," kata Christyono.

Sementara, Dandenzibang Kupang Letkol Czi Imam Muji Wantoro mengucapkan apresiasinya pada PLN Wilayah NTT atas program tersebut. "Selama ini masih banyak veteran yang hidup kekurangan, setidaknya dengan program ini, veteran di NTT dapat berkurang beban hidupnya," ujar dia.
(fjo)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5157 seconds (0.1#10.140)