Bidik Ekonomi Digital Rp4.500 Triliun, Pemerintah Luncurkan VID2045

Kamis, 14 Desember 2023 - 22:35 WIB
loading...
Bidik Ekonomi Digital...
Pemerintah luncurkan VID2045. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - Pemerintah resmi meluncurkan Visi Indonesia Digital 2045 (VID2045) untuk membidik ekonomi digital . Nilai ekonomi digital di Tanah Air diperkirakan mencapai Rp4.500 triliun pada 2030 mendatang.



Agenda VID2045 digagas oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika ( Kominfo ), Kementerian PPN/Bappenas, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko Perekonomian), Kementerian Perdagangan, dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Program VID2045 juga didukung lebih dari 50 institusi baik lembaga pemerintah, asosiasi, akademisi, hingga dunia usaha. Dukungan ini untuk menyelaraskan rencana pembangunan digital di dalam negeri untuk 20 tahun mendatang.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menuturkan, pihaknya telah meluncurkan Buku Putih Strategi Nasional Pengembangan Ekonomi Digital. Hal ini merupakan bagian daripada pencapaian Visi Indonesia Digital 2045.

“Jadi setiap 10 tahun kita buat tahapan. RPJMN, RPJPN, kemudian ada Buku Putih sampai dengan 2035, kemudian ada visi 2045. Dan ini seluruhnya merupakan satu kesatuan ekosistem,” ujar Airlangga, Kamis (14/12/2023).

Senada, Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi mencatat, pentingnya pemanfaatan teknologi untuk mewujudkan ekonomi digital yang inklusif.

Menurutnya, Visi Indonesia Digital 2045 merupakan implementasi atas ekosistem digital yang inklusif untuk mendukung indonesia maju.

“Kami ingin memastikan pemanfaatan teknologi digital ke depan harus bisa memberikan kesejahteraan dan kualitas hidup terbaik bagi seluruh rakyat Indonesia, dan dapat dinikmati hingga ke generasi bangsa berikutnya,” papar Budi.

Untuk mewujudkan visi Indonesia emas 2045 transformasi digital menjadi kunci penting. Budi memandang Visi Indonesia Digital 2045 menjadi alternatif atas transformasi digital di dalam negeri.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1862 seconds (0.1#10.140)